Pendekatan Humanis Bhabinkamtibmas Polsek Torgamba Sambangi Warga

Media Humas Polri // Torgamba

Dalam upaya membangun kedekatan yang humanis dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Torgamba Polres Labuhanbatu Selatan, Aiptu Supriadi, menggelar kunjungan ke Dusun Aek Batu Timur, Desa Asam Jawa, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Senin (11/3/2024).

Bacaan Lainnya

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, serta meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Dalam sambangnya, Aiptu Supriadi tidak hanya sekadar berkunjung, namun juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mematuhi peraturan lalu lintas demi keamanan bersama di jalan raya. Selain itu, menjauhi narkoba juga menjadi salah satu fokus penting, karena narkoba merupakan ancaman serius bagi generasi muda dan kestabilan lingkungan,” ungkap Aiptu Supriadi.

Tidak hanya itu, Aiptu Supriadi juga menekankan pentingnya menjaga kerukunan antar sesama tetangga.

“Kerukunan antar tetangga adalah pondasi utama dalam membangun keamanan dan ketertiban di lingkungan kita. Dengan menjaga hubungan yang baik dan saling menghormati, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk kita tinggali bersama,” tambahnya.

Kunjungan Bhabinkamtibmas ini juga menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai permasalahan atau keluhan yang dihadapi sehari-hari.

Aiptu Supriadi berkomitmen untuk mendengarkan setiap aspirasi dan membantu menyelesaikan masalah yang dihadapi masyarakat dengan cara yang adil dan transparan.

Dengan pendekatan yang humanis dan proaktif seperti ini, diharapkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat semakin kuat, sehingga tercipta lingkungan yang aman, tentram, dan harmonis bagi seluruh warga. Langkah-langkah nyata ini juga menjadi bagian dari upaya bersama dalam menjaga ketahanan dan keutuhan bangsa.( M.Y.K.Simanjuntak )

Pos terkait