Media Humas Polri// Labuhanbatu Selatan
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 Partai Golkar, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Labuhanbatu Selatan menyelenggarakan kegiatan Senam Golkar BerSATU di lapangan sepak bola Desa Mampang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sabtu (16/11/2024).
Acara ini berlangsung meriah dengan kehadiran berbagai tokoh penting, relawan, dan masyarakat dari berbagai penjuru kabupaten.
Hadir dalam acara tersebut Ketua DPD Partai Golkar Labuhanbatu Selatan, H. Romadhon Nasution, bersama Ketua DPRD Labuhanbatu Selatan, Ari Winata. Tak hanya itu, pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan nomor urut 01, Feri Syahputra Simatupang, S.H., dan Syahdian Purba Siboro, S.H., juga turut serta memeriahkan kegiatan ini.
Selain jajaran pengurus DPD Partai Golkar, acara ini diramaikan oleh para relawan partai, pendukung pasangan calon Feri-Syahdian, serta masyarakat setempat yang dengan antusias mengikuti senam bersama.
Ketua DPD Golkar, H. Romadhon Nasution, dalam sambutannya menyatakan bahwa perayaan ini tidak hanya untuk memeringati usia ke-60 Partai Golkar, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan antara partai dan masyarakat.
“Golkar adalah partai yang selalu hadir di tengah rakyat. HUT ke-60 ini menjadi bukti komitmen kami untuk terus bekerja demi kepentingan masyarakat dan menjaga persatuan,” ujarnya dengan tegas.
Senada dengan itu, Ketua DPRD Labuhanbatu Selatan, Ari Winata, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi membangun kabupaten yang lebih baik.
“Melalui kegiatan ini, kita menguatkan semangat persatuan demi masa depan Labuhanbatu Selatan yang lebih maju,” ucapnya.
Pasangan calon nomor urut 01, Feri Syahputra Simatupang dan Syahdian Purba Siboro, juga mendapat sambutan hangat dari masyarakat yang hadir. Keduanya menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan besar yang terus mengalir.
“Kami berkomitmen untuk membawa perubahan yang nyata untuk Labuhanbatu Selatan, dan dukungan dari masyarakat adalah semangat utama kami,” kata Feri Syahputra di sela-sela acara.
Kemeriahan Senam BerSATU menjadi bukti solidnya dukungan masyarakat terhadap Partai Golkar dan pasangan calon Feri-Syahdian. Selain olahraga, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi, mempererat hubungan antara partai, relawan, dan masyarakat.
Di akhir acara, masyarakat mengungkapkan kebahagiaannya karena kegiatan seperti ini menjadi ruang kebersamaan yang jarang terjadi.
“Kami senang sekali bisa ikut senam bersama, ini bukti Partai Golkar benar-benar dekat dengan rakyat,” ujar seorang warga Desa Mampang dengan penuh semangat.
Momentum ini menjadi salah satu tonggak penting bagi Partai Golkar di Labuhanbatu Selatan untuk terus menguatkan komitmennya membangun masyarakat yang bersatu, sejahtera, dan maju.(M.Y.K.Simanjuntak)