Peringati HUT Kemerdekaan Ke 78 RI Kodam IV/Diponegoro Gelar Donor Darah Serentak

MEDIA HUMAS POLRI || SEMARANG

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono bersama Ketua Persit KCK PD IV/Diponegoro Ibu Novita Widi Prasetijono meninjau sekaligus melaksanakan donor darah dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia di Lapangan Parade, Kompleks Makodam. Selasa (15/8/2023).

Bacaan Lainnya

Acara tersebut diikuti oleh Prajurit, PNS, anggota Persit, Polri, dan organisasi mitra Kodam IV/Diponegoro. Donor darah serentak ini bukan hanya untuk merayakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, tetapi juga untuk memastikan pasokan stok darah tercukupi di wilayah Jawa Tengah. Dalam kegiatan ini sebanyak 5.450 kantong darah menjadi target yang akan terkumpul dari seluruh Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Richard Harison, menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini juga dilaksanakan di seluruh Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro dengan menargetkan sebanyak 5.450 kantong darah. Sebelumnya, berbagai kegiatan positif telah diadakan, seperti bakti sosial dengan pembagian 9.500 paket sembako, pembersihan pantai dan perkotaan, serta penanaman 7.800 bibit pohon.

“Semua kegiatan positif ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan manfaat kepada masyarakat dalam merayakan ulang tahun negara yang kita cintai. Kegiatan ini juga mengingatkan kita akan pentingnya solidaritas dan gotong royong dalam menjaga kesehatan masyarakat,” ujar Kapendam.

Lebih lanjut, Kapendam menjelaskan bahwa kegiatan ini juga mencerminkan komitmen kuat dari Kodam IV/Diponegoro dalam membangun kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dan saling peduli terhadap sesama.

“Dengan kesuksesan acara ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terinspirasi untuk berkontribusi dalam aksi sosial positif dan menjadi bagian dari upaya bersama dalam membangun Indonesia yang lebih sehat dan kuat dalam semangat kemerdekaan.” (Junaidi)

Pos terkait