Personel Kodim 1204 Sanggau Gelar Doa Bersama Peringati HUT TNI ke-79
Media Humas Polri || Kalbar
Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79 TH, personel Kodim 1204/Sanggau melaksanakan kegiatan doa bersama yang dipimpin langsung oleh Kapten Inf A.A Siregar selaku Pasi Ops Kodim 1204/Sanggau dan dihadiri Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1204/Sanggau Mayor Arm Duloh beserta Seluruh prajurit Jajaran Kodim 1204/Sanggau yang bertempat di Mesjid Nurul Qodim Sanggau Jl Padi Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau Kamis (03/10/2024).
Dalam kesempatan tersebut Kapten Inf A.A Siregar memberikan tausyah yang mengingatkan pentingnya agama Islam sebagai pondasi kuat bagi negara Ia juga menekankan pentingnya memulai setiap pekerjaan dengan niat yang baik dan menyebut nama Allah SWT agar apa yang dikerjakan mendapat berkah dan ridha-Nya. Tausyah tersebut juga mengajak seluruh prajurit TNI, khususnya yang beragama Islam, untuk selalu mendasari hati dengan keimanan agar tugas yang dijalankan dapat mendukung program satuan dan pemerintah dengan sukses.
BACA JUGA : Satresnarkoba Polres Landak Kembali Lagi Bekuk Pengedar Sabu di Menjalin
Polresta Sidoarjo Amankan 2 Pria yang Pamer Senpi Rakitan di Medsos
Selain itu Kapten Inf A.A. Siregar juga menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang memiliki kekayaan sumber daya alam dan kehidupan yang religius. Sebagai prajurit TNI yang beriman dan bertaqwa, mereka diajak untuk melindungi serta menjaga bangsa dan negara agar tetap kuat dan bersatu.
Kapten Inf A.A. Siregar juga mengingatkan bahwa peringatan HUT TNI ke-79 ini menjadi momentum bagi TNI khususnya Kodim 1204/Sanggau untuk terus menjaga kejayaan dan semangat perjuangan. Dalam tausyahnya, ia juga mengajak untuk memperbanyak istighfar agar hati tetap terjaga dari sifat-sifat buruk seperti syirik, dengki, dan iri hati.
Kegiatan doa bersama tersebut berlangsung mulai pukul 08.12 WIB dan berakhir pada pukul 08.40 dan Acara berlangsung dengan khidmat, aman, dan lancar. ( Lies )