*Personel Polsek Lohbener Patroli Ke Pasar Sampaikan Himbauan Kamtibmas*
Media Humas Polri || Indramayu
Personel Polsek Lohbener jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli rutin. Dalam patroli itu personel Polsek Lohbener menyasar Pasar Bangkir Desa Rambatan Kulon, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, Sabtu (17/09/22).
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolske Lohbener, Kompol H. Nurani menuturkan, tujuan patroli di pasar Bangkir yang dilakukan oleh anggota Polsek Lohbener untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas baik dilokasi pasar maupun lingkungan sekitar serta memberikan kenyamanan dan rasa tentram bagi masyarakat yang beraktifitas di areal pasar, ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Lohbener memberikan himbauan kepada penjual maupun pengunjung pasar untuk lebih berhati-hati terhadap barang dagangan maupun barang bawaaan.
“Himbauan kamtibmas ini dilakukan untuk antisipasi tindak kriminalitas,” kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.
Dalam kesempatan tersebut, personel juga berpesan kepada penjual dan pengunjung pasar apabila menemukan sesuatu hal yang mencurigakan atau lebih mengarah kepada tindak kejahatan dan kriminalitas agar secepatnya melaporkan kepada Polsek Lohbener atau Polres Indramayu.
“Peran serta masyarakat turut serta membantu tugas Kepolisian menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Indramayu khususnya Polsek Lohbener,” pungkasnya.@Budi