Media Humas Polri//Manado
Pada awalnya perempuan yang diketahui berinisial “AM” merupakan perempuan asal minsel bertanya kepada penjual es di pinggir jalan dimana lokasi jembatan interchange, selang beberapa waktu personil polsek mapanget yang mampir hendak membeli es diberitahukan oleh penjual es bahwa ada seorang perempuan yang mencari jembatan interchange.
Setelah mendapatkan informasi personil polsek mapanget langsung mencari keberadaan perempuan tersebut hingga ditemukan di jalan ringroad mengarah ke jembatan interchange.
Sempat terjadi kejar kejaran antara petugas dan perempuan tersebut karena perempuan tersebut melarikan diri saat hendak ditanya oleh petugas. Kemudian setelah itu perempuan tersebut dibawa ke polsek mapanget untuk di mintai keterangan.
Saat di interogasi perempuan tersebut ternyata memiliki masalah asmara dan hendak mengakhiri hidup dengan cara melompat dari jembatan interchange
( Ricky Putra Parawangsa )