Pesan Dr Annisa Nurul Zahra Saat Hadir Undangan Dalam Acara Pesona Indonesia Olahraga pagi di Alor

Alor // Media Humas Polri.Com

Kegiatan olahraga pagi yang di selenggarakan oleh Tim Duta Maritim dan Tim Pesona Alor, yang di sponsori oleh Srikandi Ganjar Pranowo Capres 2024 mendatang, kegiatan ini bertempat di Lapangan mini Kalabahi, pada Minggu 14/5/2023).

Bacaan Lainnya

Kesempatan itu, Dr Nurul Zahra sebagai Tamu Undangan kepada Wartawan Media Humas Polri menyampaikan bahwa, Olahraga di pagi hari menjadi sesuatu hal yang berat jika belum terbiasa, jangan malas untuk berolahraga pagi, sebab olahraga pagi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita, dimana olahraga pagi ini sangat bermanfaat untuk kesehatan fisik. Maka dari itu mulai sekarang jangan tunda dan sia-siakan waktu pagimu untuk bermalasah. Ungkapnya.

Kemudian Nurul Zahra Mengatakan, tentunya Penasaran apa saja manfaat olahraga pagi bagi kesehatan tubuh Yakni; Berkurangnya distraksi saat olahraga pagi, membuat program olahraga pagimu menjadi lancar sehingga kesehatan fisikmu tetap terjaga.

Kemudian Dr. Karib di sapa Annisa ini menuturkan bahwa, Biasa hormon endorfin kalau rendah akan mengakibatkan stress berlebih lemah lesu tapi saat kita aktifitas fisik kerja atau olahraga dia akan meningkat dari nilai standar dia yang membuat suasana hati menjadi lebih tenang pikiran legah dan badan bugar atau fresh. Tuturnya.

Selain itu, Dokter Annisa Nurul Zahra Yang saat ini bekerja di Puskesmas Kenarilang Kabupaten Alor menyebutkan bahwa, Manfaat olahraga pagi yaitu akan membuat pikiran kamu lebih fokus dalam olahraga pagi. Sehingga kamu akan lebih semangat untuk konsisten menjaga rutinitas olahraga pagi, sehingga manfaat olahraga pagi secara teratur akan sangat baik karena bisa memberikan energi kepada tubuh untuk beraktivitas seharian penuh. Di saat kamu berolahraga, oksigen dan nutrisi mengalir menuju paru-paru, dimana kondisi ini akan menyehatkan sistem kardiovaskular, ketahanan dan stamina tubuh. Maka dari itu, biasakan untuk olahraga pagi karena sangat ampuh untuk memberikan energi cukup dalam menjalani aktivitas seharian. Pungkasnya.

Lebih lanjut, Annisa Mengatakan,
Manfaat olahraga pagi selanjutnya adalah akan membuat suasana hati kamu menjadi lebih baik. Tak heran jika orang dengan gangguan mental stress akan melampiaskan perasaannya dengan berolahraga, dimana olahraga pagi akan meningkatkan suasana hati kamu selama seharian penuh. Olahraga pagi juga akan memberikan perasaan bahwa kamu telah meraih satu pencapaian dalam harimu. Tambahnya.

Tak Hanya itu, Zahra Mengatakan, Olahraga pagi dapat Membakar Lemak Berlebih, dimana Sebuah penelitian membuktikan, partisipan diminta untuk berolahraga pada pagi, siang dan malam hari. Hasilnya, olahraga pagi terbukti lebih ampuh membakar lemak daripada olahraga pada siang maupun malam harinya. Sehingga, jika kamu benar-benar ingin menurunkan berat badan secara sehat, lebih baik lakukanlah olahraga rutin di pagi hari, selain itu juga dapat Mengontrol Tekanan Darah sebagai aktivitas fisik paling ampuh dalam mengontrol tekanan darah.

Akhir, Annisa Nurul Zahra Mengajak semua masyarakat Alor untuk senantiasa budayakan olahraga pagi demi mempertahankan kesehatan tubuh agar selalu sehat dan kuat. (Ahmad)

Pos terkait