Pipanisasi Program TMMD 121 Sintang di Dusun Temawang Kembar Mulai Dikerjakan
Media Humas Polri || Kalbar
Sasaran Pipanisasi dalam program TMMD ke-121 Kodim 1205/Sintang sudah mulai dikerjakan. Pipanisasi merupakan salah satu dari tiga sasaran utama dalam TMMD 121 wilayah Kodim 1205 Sintang kali ini.
Pasiter Kodim Sintang Kapten. Inf. Didik Heru Pamungkas selaku koordinator lapangan menuturkan bahwa pipanisasi merupakan bagian dari program unggulan Bapak KSAD yang kita implementasikan dalam kegiatan TMMD kali ini, yang mana diharapkan sasaran ini mampu memberikan manfaat bagi masyarakat.
” Disini kita membangun dua bendungan penampung air di Dusun Temawang Kembar Desa Landau Panjang, dari bendungan ini nantinya akan disalurkan kepada delapan Kepala keluarga yang ada di lokasi.” ungkapnya.
Pasiter menambahkan bahwa memang kebutuhan air bersih merupakan prioritas utama dalam kehidupan masyarakat, tentu kita berharap masyarakat benar-benar merasakan manfaatnya.
” Untuk bendungan yang kita buat memang selama ini dipergunakan untuk delapan KK, namun hanya di bendung dengan batu seadanya. Dengan pelaksanaan TMMD kita buatkan sekalian bendungan dan pipanisasinya agar lebih dapat bertahan lama usia pakainya”, pungkas Didik. ( widodo )