Media Humas Polri // Malteng
PT Bursa Efek Indonesia melalui KP BEI Maluku melaksanakan kegiatan Pencanangan Literasi dan Inklusi kepada 1.000 Perempuan di Kabupaten Maluku Tengah. Pencanangan ini merupakan hasil kerja sama dengan Ketua Tim Penggerak Pembina Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Kabupaten Maluku Tengah untuk melakukan edukasi secara berkesinambungan kepada anggota PKK, Dharma Wanita, sekaligus organisasi perempuan lainnya di wilayah tersebut. Turut memberikan sambutan dalam kegiatan ini yaitu, Bupati Maluku Tengah Muhamat Marasabessy, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif dan Bursa Karbon OJK Inarno Djajadi, dan juga Direktur Pengembangan PT BEI Jeffrey Hendrik.
Bersamaan dengan kegiatan pencanangan tersebut, telah dilaksanakan juga kegiatan Edukasi Cerdas Investasi di pasar modal Kepada Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maluku Tengah. Diharapkan melalui program literasi dan inklusi ini, masyarakat lebih mengenal dan memanfaatkan pasar modal untuk meningkatkan kesejahteraan serta ketahanan ekonomi masyarakat Provinsi Maluku. Selain itu, program ini juga sebagai komitmen BEI dalam memberantas investasi ilegal serta modus penipuan investasi lainnya yang marak terjadi belakangan ini.
Selain itu, hadir pada pencanangan dan sosialisasi, Kepala OJK Regional 6 Sulawesi, Maluku dan Papua m, .Darwisman; Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia, Iman Rachman beserta jajaran direksi. Direktur PT. Kliring dan Penjaminan Efek Indonesia selaku Ketua HUT ke-45 Pasar Modal, Antonius Herman Azwar; Kepala OJK Provinsi.Maluku, Roni Nazra; pimpinan Bursa Efek Indonesia Provinsi Maluku, Forkopimda Kabupaten Maluku Tengah, Sekretaris Daerah Malteng, Asisten, Staf Ahli serta Pimpinan OPD, Ketua Tim Penggerak PKK, Bella Marasabessy, dan Ketua Dharma Wanita.
Penjabat Bupati Malteng, Muhamat Marasabessy, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini terasa spesial dan sangat istimewa, karena dihadiri langsung oleh Pejabat utama Direksi OJK Republik Indonesia dan jajaran, serta Direktur Utama Bursa Efek Indonesia bersama jajaran direksinya.
“Ini adalah sebuah kehormatan bagi kami selaku pemerintah kabupaten dan seluruh masyarakat, karena ditengah berbagai kesibukan yang begitu padat, bapak-bapak sudah berkesempatan mengunjungi langsung daerah kami, bahkan sudah merasakan keindahan alam, beragam pesona wisata serta keramahtamahan masyarakat di negeri berjuluk Pamahanunusa ini,” kata Bupati.
Bupati optimis, kunjungan kerja ini akan memberikan kesan yang dalam di hati jajaran direksi BEI dan OJK, sehingga setiap kebijakan dalam bentuk program kegiatan yang akan dilakukan kedepan, Kabupaten Maluku Tengah akan tetap menjadi daerah prioritas yang siap menerima berbagai bantuan guna mendukung agenda-agenda pembangunan di daerah ini.
“Pada kesempatan ini, saya ingin menginformasikan bahwa dalam rangka percepatan pembanguan di Kabupatan Maluku Tengah, kami telah menjalin kerjasama strategis dengan berbagai pihak, baik antar sesama pemerintah daerah, BUMN, Lembaga Perbankan dan Ekonomi, Perguruan Tinggi, Lembaga Profesi lainnya termasuk Perusahaan Swasta yang sudah go internasional. Kami menyadari bahwa untuk membangun Kabupaten ini, mendorong.
pertumbuhan ekonomi, meningkatkan pendapatan asli daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta mengatasi masalah kemiskinan ekstrem membutuhkan good will dan kerjasama kolektifas seluruh pemangku kebijakan,” jelasnya.
Menurutnya, kehadiran Jajaran Direksi Utama OJK dan BEI harus disambut dengan rasa optimisme yang tinggi, bahwa pada saatnya pihaknya akan menerima dan merasakan berbagai bantuan lain- nya yang berdampak positif bagi pengembangan daerah ini, serta peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.
“Komitmen OJK dan BEI sangat luar biasa dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah ini. Salah satunya melalui pelaksanaan Edukasi dan Literasi Keuangan dalam bentuk sosialisasi Cerdas Berinvestasi di Pasar Modal,” terangnya. (Steven)