Polres Cirebon kota siap kawal pendistribusian BLT tepat sasaran. ini penjelasannya.
Media Humas Polri Com // POLRES CIREBON KOTA
Kapolres Cirebon kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH turut menghadiri Kunjungan Ketua anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan dalam penyaluran Bantuan Program Dana bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar Minyak dan program keluarga Harapan dari kementrian Sosial untuk warga kota Cirebon. Bertempat di Kantor Pos Cirebon. Senin (28.11.22)
Kapolres Cirebon kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH mengatakan, kami siap melakukan pengawasan bersinergi dengan Kemensos dan DPR RI. Termasuk juga lembaga penyaluran dalam rangka untuk melakukan pengawasan penyaluran BLT ini.
Lanjut Fahri Siregar “kami informasikan lebih lanjut adalah bahwa kami sudah menyiapkan layanan pengaduan. Apabila masyarakat siapapun juga yang menemukan pelanggaran hukum apapun juga yang terkait masalah pendistribusian atau penyaluran BLT ini maka tolong dilaporkan kepada hotline yang telah kami siapkan yaitu di nomor handphone 0815 7262 9112 dan atau 081222243112. Insya Allah kami akan respon cepat terhadap segala pengaduan yang terkait masalah pendistribusian ini”. papar Kapolres Cirebon Kota didampingi Kasat reskrim AKP Perida Apriani Sisera Panjaitan, SH.S.IK.MH.
Hadir dalam kegiatan Sdri. Selly adriany gantina A.Md selaku anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan., Sdr. Beni Sujanto, AKS. MSi Sekretaris Dirjen Penanganan Fakir Miskin Kementerian Sosial RI., Sdr. ARIF YUDHA WAHYUDI Selaku kepala kantor Pos Cirebon., Sdri. Fujiati selaku kepala regional., AKBP Dr. M. Fahri Anggia Natua Siregar, S.H., S.l.K., M.H Selaku Kapolres Cirebon Kota., AKP Perida Apriani Sisera Panjaitan, S.IK., M.H Selaku Kasat Reskrim. Tutup Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH Lulusan Setukpa Sukabumi WSW 2015.@Budi