Polres Dumai Gelar Syukuran Bersama Insan Pers Dalam Rangka HUT HUMAS POLRI ke 71

Polres Dumai Gelar Syukuran Bersama Insan Pers Dalam Rangka HUT HUMAS POLRI ke 71

DUMAI || Media Humas Polri

Bacaan Lainnya

Sempena HUT ke 71 Humas Polri, Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, beserta jajaran gelar syukuran bersama insan pers.

Kegiatan dilaksanakan di Gedung Citra Waspada Polres Dumai Jalan Jendral Sudirman No. 01 Kelurahan Buluh Kasap Kecamatan Dumai Timur. Rabu, (01/11/22)

Selain insan pers Kota Dumai yang turut hadir dalam acara tersebut di atas, Wakil Ketua PWI Riau Kambali,  Ketua PWI Dumai Bambang Hendiyanto, Ismail Sarlata Ketua Umum Perkumpulan Jurnalis Indonesia Demokrasi Nusantara.(PJID-N).

Acara diawali kata sambutan dari Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto yang menyampaikan bahwa acara syukuran yang saat ini dilaksanakan mengangkat tema ‘ Humas Polri yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Maju.’
“Di era saat ini dengan adanya keterbukaan informasi, berkembangnya teknologi di bidang permediaan.Sehingga Polri harus bisa menyesuikan diri dengan perkembangan tersebut.” ucap Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan dengan adanya keterbukaan Informasi, di hari usia ke-71 tahun ini, anggota Polri wajib mengetahui informasi, wajib mengerti digitalisasi.
“Miinimal anggota Polri memiliki akun Instagram, Tweeter,YouTube dan bahkan Babinkamtibmas memiliki akun dapat memberikan informasi terbaik untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri,” ajaknya.

Di pengujung acara, AKBP Nurhadi Ismanto meminta kepada seluruh jajaran Polri terkhusus di Polres kota Dumai, hendaknya menjadi Polri terdepan untuk masyarakat. Serta dapat meningkatkan sinergisitas dengan insan pers dalam mengawal pembangunan di Kota Dumai, agar tidak tertinggal.

Penulis : Fitri

 

Pos terkait