Media Humas Polri || Kuansing
Dalam Rangka menyambut HUT Humas Polri Ke-72 Tahun 2023 dengan tema “Humas Polri Presisi Untuk Negeri Menuju Indonesia Maju”.Polres Kuantan Singingi melaksanakan kegiatan penghijauan sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kepedulian lingkungan di wilayahnya. Acara penghijauan yang diadakan di Taman Kota Pulau Bungin Teluk Kuantan Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuansing pada hari Jumat, (13/10/23) pukul 08.30 WIB.
Kegiatan penghijauan dipimpin oleh Kapolres Kuansing diwakili Wakapolres Kuansing Kompol Lilik Surianto, S.ST., S.H., M.H, serta dihadiri oleh Kapolsek Kuantan Tengah Kompol Syafri Joni, S.E, KBO Sat Binmas Polres Kuansing AKP Syafrizal, Plt. Kasi Humas Polres Kuansing Iptu Aman Sembiring, S.H, Kasi Dokkes Polres Kuansing Ipda Aprisman, Perwakilan Pemdes Koto Taluk, Perwakilan Pemdes Pulau Aro, Personel Polsek Kuantan Tengah dan Masyarakat setempat.
Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, M.H., melalui Wakapolres Kuansing Kompol Lilik Surianto, S.ST., S.H., M.H menyampaikan “kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT Humas Polri Ke-72 Tahun 2023 di wilayah Polres Kuantan Singingi, pentingnya menjaga lingkungan hidup, guna keberlanjutan dan kualitas lingkungan sebagai faktor penting dalam menjaga ketentraman dan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Kompol Lilik.
Kompol Lilik menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran dan partisipasi seluruh peserta yang hadir. “Satu menit kita berbuat kebaikan untuk menanam bibit pohon buah akan selamanya dirasakan manfaatnya oleh Masyarakat,” ucap Kompol Lilik sembari mengajak agar membudayakan budaya menanam.
“Kegiatan penanaman pohon ini bukan hanya menciptakan suasana yang lebih hijau, tetapi juga mengingatkan semua pihak akan pentingnya kolaborasi dan peran bersama dalam menjaga keberlanjutan lingkungan, sehingga Kabupaten Kuansing akan menjadi tempat yang lebih nyaman dan berkelanjutan untuk generasi mendatang. Diharapkan pohon tersebut bisa tumbuh dan berguna bagi anak cucu kita nantinya,” tutup Kompol Lilik mengakhiri keterangannya. (Syafrinal)