Polres Kuansing Sukses Amankan Debat Publik Paslon Cabup-Cawabup Kuansing Pada Pilkada 2024 Dalam Rangka OMP LK 2024

Media Humas Polri//Pekanbaru

Polres Kuansing Sukses Laksanakan Pengamanan Debat Publik pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dalam rangka Pilkada 2024 sukses digelar di Ballroom Hotel Premier, Pekanbaru Pada Kamis malam (14/11/2024), Kegiatan yang dimulai pukul 20:00 WIB tersebut berlangsung dengan lancar dan kondusif, berkat pengamanan ketat yang dipimpin oleh Polres Kuansing.

Bacaan Lainnya

Debat publik ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting, di antaranya PJs Bupati Kuansing drg. Sri Sardono Mulyono, M.Han, Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., Dandim 0302 Inhu/Kuansing Letkol Inf Emick Candra Nasution, MPM, Kepala Kejaksaan Kuansing Sahroni, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Negeri Teluk Kuantan Subiar Teguh Wijaya, S.H., serta Ketua DPRD Kabupaten Kuansing H. Juprizal, S.E., M.Si. Hadir pula pejabat KPU dan Bawaslu dari tingkat provinsi hingga kabupaten, para kepala dinas, serta tokoh masyarakat dan media.

Dalam debat ini, ketiga pasangan calon (Paslon) memaparkan visi-misi dan gagasan mereka untuk kemajuan Kuansing. Paslon pertama adalah DR. H. Suhardiman Amby, MM – H. Muklisin (SDM), yang didampingi Ketua Tim Pemenangan Zulhendri, S.Pwk., M.Si. Paslon kedua, DR. Adam, S.H., M.H. – H. Sutoyo, S.H. (AYO), didukung oleh Ketua Tim Pemenangan H. Muslim, S.Sos., M.Si. Paslon ketiga adalah H. Halim – Sardiyono, A.Md (HS), dengan Ketua Tim Pemenangan H. Firdaus Oemar, S.H.

Moderator debat adalah Dr. Desliana Dwita, S.Ip., M.I.Kom dari Universitas Muhammadiyah Riau dan Vinno Yatta, seorang penyiar radio dan host TV lokal. Tema yang diusung dalam debat kali ini adalah “Tata Kelola Pemerintahan yang Baik, Ekonomi Berbasis Kearifan Lokal, dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Insani.”

Debat dimulai dengan serangkaian acara pembukaan, termasuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pemutaran video sejarah Kabupaten Kuansing. Ketua KPU Kabupaten Kuansing, Wawan Ardi, S.Psi, dalam sambutannya menyampaikan harapan agar seluruh masyarakat Kuansing berpartisipasi dalam Pilkada 2024. Ia juga berharap debat ini dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Sesi debat dilanjutkan dengan pemaparan visi-misi masing-masing pasangan calon, yang diiringi sorak sorai yel-yel dari tim pendukung. Setiap paslon mendapat kesempatan untuk memperdalam visi mereka terkait tema debat, sekaligus menjawab pertanyaan dari moderator sesuai materi yang telah diberikan oleh KPU.

Kapolres Kuantan Singingi AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., memimpin apel konsolidasi bersama personel TNI-Polri. Dalam arahannya, Kapolres mengapresiasi dedikasi seluruh personel yang telah memastikan kegiatan berjalan lancar. Ia juga mengingatkan agar anggota berhati-hati saat kembali ke rumah masing-masing dan memastikan keselamatan dalam berkendara.

Pengamanan acara debat ini dipimpin oleh Pamatwil Kuansing, KOMBES Pol M. Qori Oktohandoko, S.H., S.I.K., M.H., bersama Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, dengan dukungan 273 personel gabungan dari Polda Riau dan 50 personel TNI Kabupaten Kuansing. Pengamanan yang ketat ini membuat kegiatan dapat berlangsung aman dan tertib hingga selesai pada pukul 23:00 WIB.

“Debat publik ini diharapkan menjadi langkah penting dalam menjaga semangat demokrasi di Kabupaten Kuansing, dengan komitmen seluruh pihak untuk menjaga suasana yang damai dan kondusif selama proses Pilkada 2024,” pungkas Kapolres.( Syafrinal )

Pos terkait