Media Humas Polri // KUDUS
Jajaran Polres Kudus. Polda Jateng pagi ini secara serentak melaksanakan agenda bersih-bersih Sungai Tambak Lulang. Agenda ini dilaksanakan sebagai upaya kepolisian untuk ikut andil bersama masyarakat menjaga dan mencintai lingkungan.
“Pagi hari ini kami bersama dengan TNI dibantu oleh sejumlah instansi di Kabupaten Kudus dan elemen masyarakat melaksanakan kegiatan bersih-bersih sungai di sungai tambak lulang,” kata Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto, Kamis (13/7/2023).
Kapolres mengatakan, kami telah memberikan arahan kepada jajaran untuk lebih mendukung program perlindungan lingkungan hidup, salah satunya dengan kegiatan bersih-bersih Sungai Tambak Lulang ini.
Agenda bersih-bersih Sungai Tambak Lulang ini dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB. AKBP Dydit Dwi Susanto menjelaskan, kegiatan polisi peduli lingkungan tidak hanya dilaksanakan Polres Kudus saja, namun seluruh Polsek jajaran dengan menggandeng TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga relawan.
AKBP Dydit Dwi Susanto dan jajaran bersama TNI dan sejumlah instansi di Kabupaten Kudus serta elemen masyarakat tampak menyusuri bantaran Sungai Tambak Lulang yang berada di Desa Ploso, Kecamatan Jati, Kudus. Mereka memunguti enceng gondok dan sampah rumah tangga berbahan plastik yang mengotori sungai. Sampah-sampah itu dimasukkan ke kantong-kantong besar dan kemudian diangkut truk untuk dibawa ke penampungan sampah.
“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa membantu masyarakat yang ada di sepanjang Sungai Tambak Lulang dan ke depan mudah-mudahan Sungai Tambak Lulang selalu dalam keadaan bersih, dan bisa dinikmati oleh seluruh warga Kabupaten Kudus,” kata AKBP Dydit Dwi Susanto.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi kita semua, khususnya warga Kabupaten Kudus agar terus peduli dan menjaga lingkungan. Ada banyak cara yang bisa kita lakukan, salah satunya dengan tidak membuang sampah ke sungai,” imbuhnya.
Camat Jati, Fiza Akbar, mengapresiasi agenda bersih-bersih Sungai Tambak Lulang yang dilakukan jajaran Polres Kudus. Dia berharap sinergi Polri dengan masyarakat terus terjalin, termasuk dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Terima kasih saya ucapkan atas nama warga Kecamatan Jati atas kegiatan yang dilakukan oleh Polri yaitu membersihkan enceng gondok dan sampah-sampah yang berada di Sungai Tambak Lulang ini. Semoga sukses terus Polri. Salam Presisi” ujar Fiza Akbar yang turut membersihkan sampah dilokasi tersebut.
Hal senada disampaikan oleh Mujtaba Ahmad, perwakilan BEM KM Universitas Muria Kudus“Terima kasih kepada Polisi Pecinta Lingkungan. Besar Harapan saya ke depannya terus bersinergi,” ujarnya.
(Fikri)