Polres Wonogiri Amankan Jalannya Kampanye Terbatas Cawapres Gibran Rakabuming Raka

Media Humas Polri //  Wonogiri

 

Bacaan Lainnya

Guna memastikan situasi aman terkendali, ratusan personel Polres Wonogiri diterjunkan untuk mengamankan kegiatan kampanye terbatas calon wakil presiden (capres) nomor 2 Gibran Rakbumingraka di Kabupaten Wonogiri, Selasa (23/1/2024).

Kegiatan kampanye terbatas digelar di 3 tempat berbeda di Kabupaten Wonogiri diantaranya di Wilayah Pracimantoro, Baturetno dan Ngadirojo.

Kapolres Wonogiri hadir langsung memimpin pelaksanaan pengamanan ini dengan melibatkan menurunkan 239 personel Polres Wonogiri dan 1 Peleton BKO dari Brimob serta 1 Peleton dari Kodim 0728/Wonogiri.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo, S.H., M.H., mengatakan bahwa pengamanan tersebut adalah untuk memastikan kegiatan kampanye terbatas yang dihadiri calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabumingraka dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

“Tentunya pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polres Wonogiri dan Polsek jajaran dalam mendukung suksesnya Pemilu 2024 yang sebentar lagi akan kita laksanakan,” kata Kasi Humas.

Pada kesempatan tersebut, AKP Anom kembali menegaskan bahwa Polri, khususnya Polres Wonogiri dan jajaran akan tetap bersikap netral dalam mengawal serta mengamankan seluruh tahapan Pemilu yang dilaksanakan di wilayahnya.

Pihaknya juga berharap adanya dukungan dari seluruh lapisan masyarakat dan pihak-pihak terkait, untuk bersama sama menciptakan suasana yang aman, nyaman, damai dan sejuk menjelang pelaksanaan Pemilu 2024 yang sebentar lagi akan kita laksanakan. (Humas Polres Wonogir Polda Jateng/ Triyono )

Pos terkait