*Polsek Arahan Lakukan Pemeriksaan Kartu Vaksin Para Pengendara*
Media Humas Polri || Indramayu
Para pengendara roda dua maupun roda empat menjalani pemeriksaan kartu vaksin di depan kantor kepolisian sektor Arahan, Kabupaten Indramayu.
Karena di saat itu, bersamaan Polsek Arahan sedang menggelar vaksinasi presisi bagi semua kalangan untuk dosis pertama, kedua dan booster.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Arahan, AKP I Nengah SW mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya meningkatkan herd immunity masyarakat yang vaksin nya belum lengkap atau bahkan ada yang belum sama sekali.
Kapolsek menyebut, dalam kegitan tersebut pihaknya menugaskan anggotanya berjaga di depan kantor Polsek.
“Mereka melakukan pemeriksaan kartu vaksin terhadap pengguna jalan yang melintas, yang tidak bisa menunjukkan kartu atau bukti sudah divaksin, petugas yang berjaga langsung mengarahkan untuk menjalani vaksinasi di kantor kepolisian sektor Arahan,” tutur Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Jumat (5/8/2022).
Lanjut disampaikan Kapolsek, pihaknya menggelar vaksinasi presisi di Mako Polsek bekerjasama dengan tenaga kesehatan dari Puskesmas Cidempet.
“Gerai vaksinasi presisi ini bekerjasama dengan Nakes dari Puskesmas Cidempet dipimpin oleh dr. Irkham Setya Wisudawan,” ungkap Kapolsek.
Kapolsek berharap, dengan upaya vaksinasi ini menjadikan masyarakat lebih sehat, aman aktif dan kuat jiwa maupun raganya meskipun masih di masa pandemi covid-19 ini.
“Insyaallah kita akan maksimalkan lagi, tentunya dengan tenaga medis dan kolaborasi bersama target bisa tercapai,” pungkasnya.@Budi