Polsek Narmada Berikan Dukungan Pembukaan Kegiatan Spiritual Camp
Media humas polri || Narmada
Polsek Narmada memberikan dukungan moril kepada siswa-siswi Spiritual Camp si SMAN 2 Narmada Kec.Narmada Kab.Lombok. Jumat, (11/03/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala SMAN 2 Narmada, Kapolsek Narmada Kompol I Nyoman Nursana SH, Ketua Komite SMAN 2 Narmada, Sekretaris Komite SMAN 2 Narmada, siswa siswi SMAN 2 Narmada yang berjumlah 80 orang.
Dibuka langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 2 Narmada yang selanjutnya memberikan sambutan yang pada intinya menyampaikan bahwa Kegiatan spiritual Camp ini merupakan program dari Gubernur NTB untuk seluruh sekolah yang ada di NTB yang mana tujuan dari Program ini dihajatkan untuk memberikan pembinaan karakter siswa agar menemukan jati diri yang sesungguhnya agar selalu tumbuh dengan kemampuan berinovasi dan berprestasi di kalangan siswa yang terintegrasi dengan semangat spiritual yang terus berkelanjutan yang nantinya dapat membentuk para generasi yang baik dan berakhlak mulia.
Kapolsek Narmada yang didampingi oleh Panit 3 Samapta Ipda Ramli dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan seperti ini sangatlah bagus Kami dari pihak kepolisian sangat mendukung dengan adanya program spiritual Camp yang diadakan disekolah sekolah yang mana jaman sekarang ini sangatlah penting memberikan pendidikan lebih dan bernuansa keagamaan, ujar Kapolsek
” Sebab di era sekarang ini generasi kita harus benar benar beraklak mulia, dan agar pelaksanaan kegiatan tetap mematuhi prokes covid 19 agar kita semua tetap diberikan kesehatan ”
karena kegiatan yang dilaksanakan ini dimalam hari agar panitia penyelenggara memperhatikan keamanan dan keselamatan para siswa maupun siswi selama kegiatan berlangsung untuk menghindari terjadinya hal hal yang tidak diinginkan.
Pendidikan Karakter sangat penting untuk dikembangkan bagi para peserta didik guna membentuk akhlak yang mulia, untuk mempersiapkan generasi muda dalam menghadapi segala bentuk tantangan masa depan / masa yang akan datang, membantu anak didik untuk menemukan jati dirinya sehingga melahirkan generasi yang handal, generasi harapan bangsa, generasi kreatif, inovatif, generasi inspiasi dan menginspirasi masyarakat, tutup Kapolsek.
Sofiandi (MHP)