Prajurit Korem 073 Makutarama Gelorakan Senam SKJ 88 

Prajurit Korem 073/Makutarama Gelorakan Senam SKJ 88

 

Bacaan Lainnya

SALATIGA || media humas polri

 

Dalam rangka menjaga kebugaran tubuh, prajurti Korem 073/Makutarama melaksanakan olahraga Senam Kesegaran Jasmani (SKJ 88) bersama, dilapangan Makodim 0714/Salatiga. Jl Diponegoro Salatiga. Jumat. (27/01/2023).

 

Kasdim 0714/Salatiga Mayor Inf Hermanus saat memimpin apel pagi mengatakan, pada kesempatan yang baik ini, Korem 073/Makutarama, Kodim 0714/Salatiga, Polres Salatiga, Disjan serta Forkopimda kota Salatiga dapat melaksanakan melaksanakan Senam SKJ 88 bersama.

 

Senam yang memiliki beberapa gerakan variasi ini, mulai dari tahap pemanasan, gerakan inti hingga pendinginan. Kegiatan senam SKJ 88 rutin dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jumat.

 

“Kegiatan SKJ 88 yang dilaksanakan ini sebagai tindak lanjut perintah bapak Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jum’at sebanyak 2 Set.,”ucap Mayor Hermanus.

 

Senam Kesegaran Jasmani yang popular di era tahun 88 ini merupakan gerakan senam pemanasan yang melibatkan gerakan seluruh anggota tubuh yang sangat baik dan cocok sebelum melaksanakan olahraga lainnya.

 

“Olahraga rutin ini dengan tujuan untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan stamina serta sebagai sarana untuk menjaga soliditas, kekompakan dan kebersamaan anatara TNI dengan Forkopimda,”tutup Mayor Hermanus.(Penrem 073/Makutarama).

 

Kontributor : Jiyanto

Pos terkait