Prihatin Musibah Tanah Longsor Di Kabupaten Semarang, Hadi Wuryanto Adakan Mujahadah Kubro.
Media Humas Polri Semarang –
Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Semarang Dapil 1 Bapak Hadi Wuryanto mengadakan doa bersama atau mujahadah kubro di Dusun Bandungan Desa Kalongan Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang Jawa Tengah, Minggu (6/3/2022).
Kegiatan ini pelaksaannya dilakukan oleh Kepala Desa Kalongan Bapak Yarmuji dan didukung oleh warga Dusun Bandungan.
Sebagaimana diketahui bahwa Dusun ini pada Sabtu tanggal 19 Februari 2022 yang lalu terkena musibah bencana tanah longsor yang sangat dahsyat. Menyebabkan aspal jalan utama Desa Kalongan retak hingga 50 meter. Jalan poros penghubung Ungaran Timur menuju Mranggen Kab. Demak putus dan jalan ditutup total. Akses jalan sementara dialihkan ke jalan Dusun Bandungan ke arah SMP Negeri 5 Kalongan.
Acara tersebut bertujuan agar warga Dusun Bandungan tetap waspada dan hati-hati serta tabah menghadapi musibah tersebut.
Terlebih warga yang rumahnya dekat lokasi tanah longsor. Mereka untuk sementara harus pindah ke lokasi lain. Karena menurut BPBD Kabupaten Semarang, di lokasi tanah longsor tersebut masih ada getaran yang mungkin ada longsor susulan.
Kegiatan mujahadah kubro tersebut menghadirkan penceramah K.H. Agus Masna Sofa Fauyan dari Kabupaten Semarang untuk memimpin doa dan mujahadah serta tausiyah.
Dalam tausiyahnya, KH. Agus Masna Sofa Fauyan mengingatkan warga masyarakat bahwa anugerah dan bencana adalah kehendak Allah. Kemudian dia menyampaikan sebuah syair lagu dari Ebiet G. Ade yang berbunyi “Kita mesti telanjang dan benar-benar bersih dari hati kita yang paling dalam sebelum bicara tengoklah ke dalam singkirkan debu debu yang masih melekat. Anugerah dan bencana adalah kehendaknya Allah kita mesti tabah menjalani hanya cambuk kecil saja agar kita sadar adalah dia di atas segalanya”.
Hadir pada acara itu Bupati Kabupaten Semarang H.Ngesti Nugraha, SH.MH, anggota DPRD Kabupaten Semarang Dapil 1 Komisi B Bapak Hadi Wuryanto dan para tokoh agama setempat
Dalam sambutannya, Bupati Semarang menyampaikan turut berduka sedalam-dalamnya atas musibah bencana tersebut dan secepatnya jalan pengalian sementara akan diperluas dan di aspal untuk kenyamanan pengguna jalan. Selain itu, dia berharap agar perekonomian di Desa Kalongan Ungaran Timur segera pulih. Acara yang menerapkan prokes tersebut berlangsung lancar.
Pewarta : Adi
Editor : Mhn