Program Qwick Wins Presisi Polres Asahan Gelar Latihan Menembak

Program Qwick Wins Presisi, Polres Asahan Gelar Latihan Menembak

ASAHAN || Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Kepolisian Resor (Polres) Asahan menggelar latihan menembak, Senin (28/11/2022) sekira jam 09.00 wib.

Adapun personel yang mengikuti latihan menembak terdiri dari Kabag SDM, Kabag Log, Para Kasubbag, Kasi Was, Kanit Provos Sei Propam, Pers pemegang Senpi dinas.

Latihan menembak tersebut dilaksanakan di lapangan tembak Polres Asahan dengan menggunakan senjata api laras pendek.

Kapolres Kapolres Asahan, AKBP Roman Smaradhana Elhaj, S.H, S.I.K, mengatakan, kegiatan latihan menembak ini sehubungan dengan Program Quick Wins Presisi untuk bidang Pengembangan Fungsi SDM Unggul dengan harapan agar Para Personel khususnya pemegang Senpi Dinas dapat merawat dan menggunakan senpi tersebut sesuai dengan aturan yang berlaku.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Asahan memeriksa kebersihan Senpi dinas dari masing masing Personel pemegang senpi Dinas dan dilanjutkan dengan Si Propam yang di pimpin oleh Kasi Propam selaku Tim Pengawasan dan Pengecekan Senpi Dinas. Setelah pelaksanaan pemeriksaan dilanjut dengan kegiatan Latihan Menembak.

Dimana perkembangan situasi dan kondisi saat ini mengharuskan anggota Polri dituntut siap siaga melaksanakan tugas di lapangan.

“Untuk mengimbangi hal tersebut, anggota dituntut memahami aturan yang ada, sehingga bisa mengaplikasikan penggunaan senjata api secara tepat dan benar,” ungkapnya mengakhiri.(Feri-Asahan-red)

Pos terkait