Proyek Sumur Bor Desa Hutaraja Simanungkalit Dituding Proyek Siluman

Proyek Sumur Bor Desa Hutaraja Simanungkalit Dituding Proyek Siluman

Media Humas Polri // Taput

Bacaan Lainnya

Diduga proyek pembangunan sumur bor Desa Hutaraja Simanungkalit Kecamatan Sipoholon Kabupaten Tapanuli Utara Provinsi Sumatera Utara dituding proyek siluman alias tak memajang informasi.
Hal itu dikatakan Lembaga Pengawas Pemantauan Pembangunan Sumatera Utara (LP3SU) ketua Sahala Saragi SH “Kades sengaja mengelabui pantauan LP3SU juga peliputan Wartawan Media humas polri” katanya penasehat hukum ini.

Disaat bersama dengan Media humas polri turun ke lokasi sumur bor yang kebetulan ditengah pemukiman salah satu Dusun Desa Hutaraja Simanungkalit.
Ditemukan, berulang kali awak media langsung meluncur ke lokasi proyek tetap saja papan informasi proyek tidak ada dipajang Pemerintah Desa Hutaraja Simanungkalit.

Investigasi pembangunan nya diduga asal jadi yang penting siap tanpa memikirkan kwalitas bahkan diduga lari dari Rancangan Anggaran Biaya yang ditentukan oleh konsultan perencana.
Padahal dengan adanya anggaran Dana Desa dari APBN Kementerian Desa dikucurkan untuk pembangunan tepat guna berkualitas dan tranparansi.

Untuk itu warga Desa Hutaraja Simanungkalit menuntut kepada Kepala Desa Reynold Simanungkalit agar melaksanakan pembangunan sumur bor sesuai dengan kesepakatan Musrenbang.
Sebab pembangunan sumur bor sudah dinanti warga sejak dulu karena sangat dibutuhkan guna kebutuhan air minum.

Kembali di investigasi awak media dilokasi proyek, ditemukan plang proyek tidak ada, hal ini dikonfirmasi ke kantor desa setempat namun kantor kosong saat jam kerja di telfon tetap saja tidak di angkat oleh Kades maka masalah ini akan segera dilaporkan kepada pihak kejaksaan.

ALAIN DELON

Pos terkait