PT NUSANTARA HIDROTAMA TERIMA DAN SAMBUT HANGAT KUNJUNGAN KERJA KOMISI C DPRD TAPUT

Mediahumaspolri.com//Taput

Site Manager PT Nusantara Hidrotama Heri Hendarko merespon positif kegiatan kunjungan kerja DPRD Kabupaten Tapanuli Utara, hal tersebut terungkap saat menerima kunker DPRD bersama instansi terkait Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara yang dikomandoi komisi C DPRD.
Kami sangat mendukung kegiatan – kegiatan DPRD yang bersifat positif, terlebih lagi kegiatan kunjungan kerja komisi C DPRD yang merupakan mitra PT Nusantara Hidrotama yang terlaksana saat ini ucap Site Manager PLTMH PT Nusantara Hidrotama Heri sapaan akrabnya.

Bacaan Lainnya

PT Nusantara Hidrotama butuh dukungan Kami sangat senang kehadiran bapak Dewan karena kami mau adanya rapat dengar curhat dan berharap jangan ada penindakan malah kami butuh pembinaan mohon regulasi perizinan dipangkas dan ijin dari galian C kami miliki juga kelengkapan ijin lainya sesuai aturan Pemerintah.
Sementara itu anggota DPRD Jimmy Tambunan berterima kasih atas sambutan hangat PT Nusantara Hidrotama dan mendukung investasi semua yang disampaikan Site Manager Heri dan memohon agar tenaga kerja lokal dipekerjakan serta menghimbau supaya masyarakat setempat mendukung PT NH.

Selanjutnya Antonius Tambunan selaku ketua komisi C DPRD Taput mengatakan diantara PLTMH yang ada di Kabupaten Tapanuli Utara hanya PT Nusantara Hidrotama inilah yang mudah diajak komunikasi semoga kerja sama yang baik ini terus berlanjut, kami mendukung PT NH ini demi peningkatan Pendapatan Asli Daerah.

Berlanjut dari komisi B DPRD Taput Novada Sitompul yang bertempat tinggal di seputaran lokasi PLTMH PT NH berharap Perusahaan Pembangkit Listrik ini supaya lebih kompak dan berkordinasi kepada instansi terkait juga kepada Pemerintah Desa dan demi kesejahteraan masyarakat kami sangat mendukung PT NH.

Di sela kegiatan kunker ini Site Manager Heri memaparkan profil PT Nusantara Hidrotama melalui video kamera infokus terlihat dari isi video itu dimana puluhan Kepala Desa menegaskan sangat mendukung PLTMH PT NH yang mensejahterakan luat Pahae dengan mempekerjakan masyarakat.
Hadir dalam kegiatan Kunker menyambut DPRD Taput, Site Manager PT NH Heri, Humas Saut Pasaribu, bendahara Adi beserta jajaranya begitu juga yang ikut mendampingi DPRD Taput dari Dinas Perijinan, Dinas tenaga kerja, Dinas Lindup, Satpol PP, Lurah, Kades, Camat serta masyarakat, Kapolsek, Dan Ramil dan kegiatan ini berjalan lancar. (ALAIN DELON)

Pos terkait