Pupuk Sinergitas Kemitraan, Kapolsek Maja Jalin Silaturahmi Dengan Perangkat Desa Kecamatan Maja
Media Humas Polri || Majalengka
Dalam rangka menjaga kamtibmas sekaligus meningkatkan sinergitas dan kemitraan dengan aparatur pemerintah desa, Jajaran Polsek Maja Polres Majalengka secara rutin melaksanakan sambang ke kantor desa guna untuk bertemu dengan perangkat desa, Rabu (28/09/2022).
Kegiatan sambang tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Maja Polres Majalengka IPTU Kenedy Joko Lelono didampingi Kanit Binmas Polsek Maja Aipda Rusdianto dengan menyambangi beberapa Kantor Desa seperti Desa Banjaran, Desa Cieurih dan Desa Kertabasuki.
Dalam kesempatan itu,Kapokres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Maja Polres Majalengka IPTU Kenedy Joko Lelono menyampaikan pesan pesan kamtibmas serta mengajak para perangkat desa agar menjaga lingkungan masing masing dari berbagai macam bentuk tindak kejahatan maupun gangguan kamtibmas lainnya, karena tanpa adanya kepedulian dari seluruh warga masyarakat mustahil situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dapat tercipta.
“Kami sangat berharap para perangkat desa selalu berada ditengah tengah masyarakat dan selalu membangun komunikasi bersama warga sekaligus mengajak warga untuk mengaktifkan kembali pamswakarsa yang ada dimasing masing lingkungan, sekaligus selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa didalam menjaga Kamtibmas,” terang Kapolsek Maja.@Budi