Media Humas Polri || Binjai
Rapat komite bersama orang tua / wali siswa yang dilaksanakan jam 09.30 wib rapat tersebut dipimpin oleh ketua komite beserta pengurus komite dan dampingi oleh kepala sekolah SMA Negeri 1 Binjai Langkat.
Dalam kata sambutannya bapak sarli junaidi spd selaku kepala sekolah menyampaikan beberapa hal diantaranya bahwa semua anggaran telah terlaksana dan dikeluarkan sesuai draf sebelumnya.
Kepala sekolah juga menyampaikan pesan pesan nya kepada seluruh orang tua / wali agar tetap bersama sama mengawasi anak anaknya sehubungan maraknya perilaku menyimpang dikalangan remaja sekarang diantaranya adalah masalah pembuli, narkoba, geng motor, penyalagunaan Hp dan lain sebagainya.
Bapak Parlan spd selaku ketua komite dalam hal tersebut menyampaikan mengenai pertanggung jawaban pengeluaran anggaran komite melalui slide proyektor tetap menyampaikan bahwa pengelolaan sudah sesuai draf yang sudah disepakati sebelumnya bersama pihak sekolah dan tahun tidak ada penambahan
Dalam kesimpulan saat tanya jawab oleh orang tua / wali siswa berharap kiranya kegiatan Ekstrakurikuler perlu ditingkatkan dan perlu adanya perbaikan mengenai Intensitas kegiatan olah raga siswa untuk renang
Dalam kegiatan tersebut adanya penyampaian dari ketua komite sekolah bapak Parlan spd pengunduran dirinya sebagai ketua komite sehubungan mendapat tugas sebagai PNS ditempatkan dikota berastagi dan selanjutnya ketua komite dijabat oleh bapak Yunus spd selaku sekretaris sampai masa jabatan berakhir. ( Eko aprianto )