RAZIA KNALPOT BRONG, RATUSAN MOTOR DIAMANKAN POLISI
Mediahumaspolri.com,- Palembang- Satlantas Polrestabes Palembang bersama Tim Gabungan dari Polisi Militer (PM) dan juga Polsek Ilir timur I kembali melakukan kegiatan rutin RAZIA kendaraan bermotor dan knalpot brong (RACING). Kali ini bertempat di Jalan Basuki Rahmat Palembang, (Sabtu/25-09-2021) sekira pukul 23:00 Wib.
Dalam kegiatan ini juga terlihat puluhan Personel Kepolisian diterjunkan guna menindaklanjuti laporan dari masyarakat atas penggunaan knalpot brong yang mengganggu kenyamanan warga.
Setidaknya ada ratusan kendaraan Roda dua tang terjaring RAZIA. Namun sayangnya, ada pengendara nyaris menabrak Petugas Kepolisian dan juga berusaha untuk kabur dari RAZIA tersebut.
IQBAL (23) yang tercatat sebagai warga Kecamatan Alang-alang Lebar Daun, sekaligus membawa motor RX-KING warna Hitam yang menggunakan knalpot brong, nyaris menabrak Petugas Kepolisian, dengan tujuan agar dapat lolos dari RAZIA tersebut. Beruntung, Petugas dengan sigap mengepung dan menangkap IQBAL dengan cepat, “Saya panik pak tadi, lihat ada ini (RAZIA)”,kata Iqbal.
Petugas pun memeriksa IQBAL, dengan tujuan memeriksa kelengkapan kendaraannya serta memeriksa apakah dirinya membawa barang terlarang. Namun, kendaraan yang dibawanya ternyata tidak memiliki surat menyurat alias bodong.
Tidak hanya IQBAL, APRIYANTO (20) warga Jalan Rimba Kemuning Kecamatan Kemuning juga harus mempertanggung jawabkan atas tindakan yang dilakukannya, karena berusaha untuk kabur dari RAZIA. Dengan menggunakan Motor MATIC merk HONDA SCOOPY, ia bersama temannya diperiksa dan dibawa ke Polrestabes Palembang.
“Menindaklanjuti adanya keluhan masyarakat atas penggunaan knalpot brong, kita laksanakan kegiatan tersebut. Malam ini sudah ada dua pengendara Roda empat, dan 102 pengendara Roda dua yang kita amankan”. ujar Kabag Operasional Polrestabes Palembang AKBP. EDDY APRIYANTO didampingi Kasat Lantas KOMPOL. ENDRO ARIWIBOWO, (Minggu/26-09-2021) dini hari.
Selanjutnya,kendaraan tersebut akan dibawa ke Polrestabes Palembang guna untuk diamankan dan didata.
Lebih lanjut dirinya mengatakan, pada RAZIA kali ini belum ada pengendara, baik Roda dua dan Roda empat yang kedapatan membawa Narkotika.
“Kita himbau kepada masyarakat untuk tidak menggunakan knalpot brong, apabila digunakan diupayakan untuk diganti dengan knalpot yang stndar, agar tidak mengganggu kenyamanan masyarakat dan pengguna umum kendaraan lainnya”, pungkas dia.
(Team Mhp)