Media Humas Polri//Manado
Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Wilayah Kota Manado, pada selasa sore (11/02/25) mengakibatkan beberapa pohon tumbang di beberapa ruas jalan di Kota Manado khususnya di Kec. Mapanget, di antaranya di Kel. Kairagi 2 dan Ke. Paniki Bawah
Sebagai bentuk respon cepat dan upaya memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat Tim Kecamatan Mapanget Kota Manado yang dipimpin langsung oleh Camat Mapanget Bpk. Robert Dauhan, S.STP langsung menuju ke TKP dan mengevakuasi pohon yang tumbang
Dengan menggunakan mesin pemotong dan alat seadanya, tim bekerjasama membersihkan jalan agar kembali dapat dilewati oleh kendaraan warga sekitar.
Untuk diketahui bahwa pohon tumbang terjadi sekitar pukul 17.03 WITA sore tadi. Pohon tumbang tersebut menutup ruas jalan yang ada namun beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Camat Mapanget Kota Manado menghimbau agar masyarakat tetap selalu waspada dan berhati hati di jalan saat cuaca lagi ekstrim
Berkat gerak cepat tim kecamatan mapanget maka jalanan yang awalnya menutup akses jalan sekarang sudah dapat dilewati kendaraan seperti biasa.
( Ricky Putra Parawangsa )