Safari Kambtibmas dalam rangka Edukasi dan Sosialisasi.
Media Humas Polri.com ||Malteng
Senin ,7 November 2022 pukul 09.30 wit di SMP N 30 Kab. Malteng di Negeri Wakasihu Kec. Leihitu Barat telah dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi tentang KENAKALAN REMAJA oleh Kapolsek Leihitu Barat IPDA SOFIA CH.E. ALFONS, SH.MH kepada Para siswa siswi SMP N 30 Kab.Malteng.
Turut Hadir dalam keadaan tersebut :
– Kepala Sekolah SMP N 30 Kab.Malteng Bpk Markunin Tanase, S.Pd.
– Babinkamtimas Negeri Wakasihu
– Dewan guru SMP N 30 Kab.Malteng.
– Para siswa siswi SMP N 30 Kab.Malteng yg berjumlah sekira 102 siswa.
“Maksud dan Tujuan dilaksanakan giat sosialisasi yakni untuk meminimalisir dan mencegah terjadinya peningkatan kenakalan remaja di kalangan pelajar sehingga para pelajar yang adalah Tunas bangsa yang dapat menjadi Harapan Bangsa yang bermartabat dan berdedikasi cemerlang bagi pribadi,keluarga maupun bangsa dan negara.
“Materi Sosialisasi yang disampaikan yaitu terkait Definisi, jenis-jenis,dampak dan cara mencegah terjadinya KENAKALAN REMAJA.
Setelah selesai penyampaian materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab kemudian dari Pihak sekolah menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan selanjutnya dilaksanakan sesi foto bersama.
Giat tersebut berjalan dengan baik, Himgga selesai kegiatan sosialisasi pkl 11.00 Wit, situasi kambtibmas aman dan kondusif.
-SGH