Sambangi Pengunjung Warkop, Ini Ungkapan Jaya Baramuli

Sambangi Pengunjung Warkop, Ini Ungkapan Jaya Baramuli

Mediahumaspolri.com, Pinrang – Puluhan pengunjung Warkop Pojok yang terletak di Jl. Poros Pinrang – Polman, sontak kaget dan tidak menyangka, salahsatu tokoh di Kabupaten Pinrang menyambangi mereka dengan senyum dan sapa yang akrab sebagai salahsatu ciri khasnya.

Bacaan Lainnya

Dia adalah, Wakil ketua DPRD Pinrang Ahmad Jaya Baramuli yang menyempatkan diri ber silaturrahmi dengan masyarakat di salah satu warkop pojok di Jl. poros Pinrang – Polman Kelurahan Pacongang Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang, Provinsi Sulawesi selatan, Jumat (10/2/23) malam.

Dari pantauan wartawan media ini suasana kekeluargaan terlihat antara Ahmad Jaya Baramuli dengan Masyarakat, saling bercanda dan ngopi bersama sambil berbincang terkait Kabupaten Pinrang ke depan dalam menghadapi tahun politik.

Dalam kesempatan tersebut Ahmad Jaya Baramuli menyampaikan, terkait issu saya akan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang, saya belum menentukan pilihan tapi ada arah ke sana, tergantung dukungan dari masyarakat, kalau masyarakat menginginkan kenapa tidak, ucap Jaya.

Ditambahkannya, untuk sekarang ini saya belum menentukan pilihan akan gabung di Partai mana, karena sebagaimana dikettahui Partai Berkarya untuk Pemilu 2024 tidak lolos dan untuk sekarang saya cenderung memberikan dukungan kepada Ketua Partai Gerindra Ahmad Abdi Baramuli untuk menuju senayan, maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR Pusat, karena perlu diketahui Kabupaten Pinrang tidak mempunyai perwakilan di Senayan jadi saya mengharap kita bisa mendudukkan orang Pinrang di Senayan dan Ahmad Abdi Baramuli saya kira pilihan yang tepat, ucap Jaya, pria lulusan salahsatu Universitas di Amerika.

Dilanjutkannya,” Dalam menghadapi tahun politik saya mengharap masyarakat senantiasa menjaga situasi tetap kondusif, silahkan berkarya tapi jangan saling menjelekkan untuk mencapai satu tujuan, karena pada dasarnya setiap yang kita lakukan hendaknya selalu mengharap keberkahan dari yang maha kuasa,” pungkas Ahmad Jaya Baramuli.

(Sukri)

Pos terkait