Satker Brimob dan Aspol SPN Polda Maluku Keluar Sebagai Pemenang Lomba Kebersihan Lingkungan

Satker Brimob dan Aspol SPN Polda Maluku Keluar Sebagai Pemenang Lomba Kebersihan Lingkungan

Media Humas Polri || Maluku 18/07/2022

Bacaan Lainnya

Kepolisian Daerah Maluku menggelar lomba kebersihan lingkungan yang merupakan rangkaian dari kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-76.

Terdapat dua kategori yang dilombakan yaitu kebersihan lingkungan pada Satuan Kerja (Satker) dan Asrama Polisi (Aspol). Hasilnya, Satker Brimob dan Aspol SPN Polda Maluku yang dinyatakan keluar sebagai pemenang.

Penyerahan piala dan piagam penghargaan dilaksanakan di Tribun Lapangan Polda Maluku, Letkol Pol Chr Tahapary, Tantui, Kota Ambon, Senin (18/7/2022).

Kegiatan penyerahan penghargaan dihadiri Kapolda Maluku, Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH.,M.Hum, Irwasda, para pejabat utama Polda Maluku, dan Kepala Balai KSDA Maluku.

Penyerahan piala dan penghargaan diberikan oleh Irwasda Maluku, Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, SIK. MH, selaku ketua panitia hari Bhayangkara ke-76.

Keluar sebagai pemenang pertama kategori kebersihan Satker yaitu Brimob Polda Maluku, menyusul SPN Polda Maluku dan Biro SDM Polda Maluku. Sementara pemenang pertama pada kategori kebersihan Aspol yakni SPN Polda Maluku, menyusul Aspol Brimob Tantui dan Aspol Tantui.

“Pagi ini merupakan kebahagiaan bagi kita bersama dalam rangkaian kegiatan hari Bhayangkara ke 76,” kata Kapolda Maluku Lotharia Latif dalam sambutannya.

Keluar sebagai pemenang lomba kebersihan Satker maupun Aspol, kata Kapolda, sudah melalui penilaian sebagaimana persyaratan yang ditentukan oleh Mabes Polri.

“Tadi sudah diserahkan penghargaan dari lomba-lomba yang memang dipersyaratkan oleh mabes polri, yaitu lomba kebersihan baik itu lingkungan kerja maupun asrama dan tadi sudah diserahkan secara simbolis langsung oleh ketua panitia hari Bhayangkara ke 76 Polda Maluku,” ungkapnya.

Kapolda berharap kebersihan lingkungan agar tetap dijaga, baik di lingkungan kerja maupun tempat tinggal. Sebab, dengan menjaga kebersihan maka sama halnya kita menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari kotoran, seperti debu, sampah dan bau yang tidak sedap.

Kapolda menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh panitia hari Bhayangkara tahun ini, karena telah melaksanakan berbagai kegiatan dengan baik, aman, dan lancar.

“Saya menyampaikan terima kasih di mana kegiatan hari Bhayangkara ke 76 semua dapat berjalan aman lancar dan hasilnya sangat baik, pertahankan, dalam seluruh rangkaian kegiatan kita banyak yang sifatnya rutin maupun yang sifatnya khusus,” harapnya.

(SGH) MHP

Pos terkait