Satlantas Polres Labusel Gelar Strong Point Pagi Di Depan Yayasan Ki Hajar Dewantara Kotapinang

Media humas pori/Labuhanbatu Selatan

Satlantas Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan kegiatan Strong Point Pagi di sepanjang Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan, tepatnya di depan Yayasan Perguruan Ki Hajar Dewantara, Kotapinang, Kamis (12/9/2024).

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini melibatkan beberapa personel, yakni AIPDA L.R.M. Simatupang dari Sat Reskrim, BRIPKA Sahru R.H., dari Satlantas dan BRIPDA I.R. Siregar dari Siwas.

Dalam kegiatan tersebut, situasi lalu lintas terpantau aman, tertib, dan lancar. Cuaca cerah mendukung kelancaran arus lalu lintas, serta tidak ditemukan kemacetan di wilayah tersebut.

Personel Satlantas juga memberikan teguran simpatik kepada beberapa pengendara sepeda motor yang kedapatan tidak menggunakan helm.
Mereka dihimbau untuk senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Kegiatan pengaturan lalu lintas pagi hari tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas pada jam sibuk, terutama di depan sekolah, tempat di mana aktivitas masyarakat cukup tinggi.
Selain itu, kegiatan tersebut juga merupakan bagian dari upaya preventif Polres Labuhanbatu Selatan dalam mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas”.terang Kasat Lantas Polres Labuhanbatu Selatan AKP Riswanto, S.H.

Para personel yang bertugas tidak hanya fokus pada pengaturan lalu lintas, tetapi juga melakukan edukasi langsung kepada pengguna jalan.
“Teguran simpatik diberikan kepada pengendara yang melanggar aturan, khususnya pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm. Personel menghimbau mereka untuk selalu mengenakan helm dan melengkapi surat-surat kendaraan demi keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lainnya”.lanjut Kasat Lantas.

“Kami selalu mengedepankan pendekatan humanis dalam menegakkan aturan lalu lintas. Dengan memberikan teguran simpatik, diharapkan para pengendara dapat lebih sadar dan disiplin dalam berkendara”.sambung AKP Riswanto, S.H.

Dengan adanya kegiatan rutin ini, diharapkan masyarakat semakin memahami pentingnya tertib berlalu lintas, sehingga angka pelanggaran dan kecelakaan di wilayah Polres Labuhanbatu Selatan dapat ditekan. Kegiatan serupa akan terus dilakukan di berbagai titik strategis, terutama pada jam-jam sibuk di pagi dan sore hari.

Polres Labuhanbatu Selatan juga mengimbau masyarakat untuk selalu patuh terhadap peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama serta menjaga kenyamanan pengguna jalan lainnya.

(M.Y.K.Simanjuntak)

Pos terkait