SD negeri 0703 Hutaraja Tinggi laksanakan acara perpisahan 

SD negeri 0703 Hutaraja Tinggi laksanakan acara perpisahan

Media Humas Polri|| Padang Lawas

Bacaan Lainnya

Perpisahan siswa-i kls Vl SD Negeri 0703 Hutaraja Tinggi Kabupaten Padang Lawas dimeriahkan dengan berbagai kegiatan tarian Daerah sebagai penambah kemeriahan acara perpisahan yang digelar pada tgl 5 juni 2024

Acara perpisahan yang digelar di hadiri oleh Dan ramil 09 Sosa,H.Sahwil sebagai Ketua Komite SD Negeri 0703 Hutaraja Tinggi,Rahmat Daulay selaku korwil,Kepsek SMPN 4,Kepala Puskesmas(Kapus) Huragi,para guru Madrasah Tsanawiyah Hutaraja Tinggi dan orang tua siswa.

Setelah melalui tahapan kegiatan acara perpisahan,Kepala sekolah SD negeri 0703 Hutaraja Tinggi Rustam Hasibuan,S.Pd.i,MM memberikan kata sambutan.

Yang mana dalam kata sambutan nya Rustam Hasibuan mengajak seluruh guru-guru untuk menjalan kan visi misi sekolah SD Negeri 0703 Huragi yang menjadikan siswa-i UNGGUL,CERDAS dan BERAKHLAK BAIK.

 

“Semoga Visi dan misi yang saya gagas ini sangat bermanfaat bagi guru dan siswa-i yang ada disekolah ini” papar Rustam

“Saya juga sangat mengharapkan peran serta orang tua siswa-i untuk bersama sama memperhatikan pendidikan anak – anak kita ini,demi tercapai nya visi misi menjadikan siswa-i Unggul,cerdas dan berakhlak” kata Rustam.

Karena saya yakin dan dapat dipastikan visi dan misi ini tidak akan bisa tercapai tanpa ada peran serta orang tua siswa.

Kita sebagai guru pendidik di sekolah ini akan berusaha sekuat mungkin untuk menjadikan siswa-i menjadi manusia yang unggul ,cerdas dan berakhlak,sehingga kelak akan membawa nama Baik sekolah kita ini,ungkap nya

Selain visi misi Rustam Juga menyampaikan capaian yang telah diraih antara lain sebagai prestasi adalah juara 1 Tahfiz tingkat sekolah dasar di Kecamatan Hutaraja Tinggi dan juara 1 Mini Soccer putri se Kecamatan.

Kita juga mendapatkan juara 1 putri Tahfiz jus 30 dan juara 2 putra jus 30 yang diselenggarakan oleh Kabupaten,kata nya mengakhiri kata sambutan nya.

Sebelum acara diakhiri dengan bersalam salaman antara orang tua,siswa-i dan para dewan guru yang dilanjut kan dengan makan bersama,acara di heningkan dengan kata kata perpisahan dari salah seorang perwakilan dari kls Vl dan ucapan perpisahan yang disampaikan oleh Hj.Yulisma Hasibuan salah seorang guru yang masuk masa pensiun.(Mahyudin)

Pos terkait