Sejumlah Kuburan di TPU Kristen Simalingkar B Ambles dan Hanyut ke Sungai Babura

Sejumlah Kuburan di TPU
Kristen Simalingkar B Ambles dan Hanyut ke Sungai Babura

Deliserdang-mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Sejumlah kuburan yang ada di TPU Kristen Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan yang di kelola Pemko Medan , ambles diterjang derasnya arus air Sungai Babura.
Mandor TPU Simalingkar B, Ganti Malau, mengungkapkan, ada belasan kuburan hanyut karena banjir.
Debit air Sungai Babura meluap sampai membuat tanah di pinggir TPU ini amblas.
“Apalagi tanah di pinggir ini kan cuma pasir jadi mudah ambruk.

Dijelaskannya sejauh ini ada beberapa jenazah yang sudah direlokasi sebanyak 6 kuburan.
“Ya secepatnya seharusnya dibuat Bronjong biar aman.
Ini baru pertama kali terjadi memang,” sebutnya.
Ada pun kuburan yang hanyut rata – rata tahun 2008 yang ada di pinggiran sungai.

Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan mencatat ada 12 kuburan rusak akibat peristiwa itu.
“Yang terkena dampak 12 kuburan,” kata Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan kota Medan Syarifuddin Irsan Dongoran saat dikonfirmasi awak media, Rabu (20/4/2022).
Syarifuddin Irsan Dongoran menjelaskan peristiwa itu terjadi akibat meningkatnya debit air sungai karena ada hujan di hulu sungai, juga hujan yang deras melanda kota Medan dan sekitarnya.
Untuk tahap awal Syarifuddin Irsan Dongoran mengatakan pihaknya telah membuat tanggul sementara untuk mengantisipasi terjadinya lagi erosi susulan.

“Anggota lagi membuat tanggul sementara dengan menggunakan kantongan pasir goni.
Selain itu Syarifuddin Irsan Dongoran juga mengaku telah menyurati pihak terkait agar secepatnya membangun bronjong permanen di tepi Sungai Babura yang bersebelahan dengan tempat pemakaman tersebut…tuturnya.
Jurnalis MHP.Deliserdang : Pasaribu

Pos terkait