Media Humas Polri // Lembata
Investigasi yang diperoleh Media ini bahwa, Sebanyak lima bakal calon Bupati Lembata resmi mendaftar ke partai Golkar, mereka diantaranya Thomas Ola Langoday, Wihelmus Sodi Manuk, Marianus Wihelmus Lawe, Tarsisius Uru Apelabi dan Yeremias Ronaldy Sunur.Haruskah Bakal Calon mendapatkan Tiket Pilkada?
Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Lembata,Piter Bala Wukak ketika dikonfirmasi media ini mengatakan bahwa, soal mendapatkan tiket menuju pilkada Lembata tergantung hasil lembaga survei.
“Nah saat ini Partai Golkar telah melakukan Memorandum Of Understanding ( MOU) dengan Lembaga survei Charta Politika dan juga LSI sebagai survei pembanding,” ungkapnya.
Dikatakannya,” berdasarkan MOU ini, Partai Golkar mempunyai aturan yang merupakan aturan bahwa persyaratan bakal calon Bupati yang mendaftar ke partai Golkar selanjutnya harus bersedia membiayai Lembaga survei senilai 160 juta untuk semua bakal calon yang resmi mendaftar, jadi untuk satu paket kegiatan survei setiap bakal calon dibebankan tanggung biaya mencapai nilai tersebut,” jelasnya.
” Hal ini kembali kepada personalia bakal calon bersedia atau tidak, kan begitu! Jika bakal calon tidak memenuhi standar persyaratan permintaan partai Golkar maka secara otomatis dinyatakan gugur artinya bakal calon tidak memenuhi persyaratan partai Golkar,” terang Piter Bala.” Nah untuk saat ini, beber Piter bahwa ada empat bakal calon tidak bersedia untuk memenuhi permintaan Partai Golkar, hanya bakal calon Bupati Lembata Yeremias Rodaldy Sunur yang bersedia menerima tanggung biaya maka secara otomatis bakal calon Yeremias Rodaldy Sunur menjadi bakal calon tunggal yang berhak mengikuti survey dari partai Golkar,” bebernya.
Selanjutnya ketika di tanya soal sistem bayar lembaga survey? ,Piter Bala menjelaskan, Untuk biaya survey dengan senilai 160 juta itu adalah urusan bakal calon dengan Lembaga survei yang dimaksud, Partai hanya mengetahui dengan menerima bukti pembayaran bakal calon ke Lembaga survei, jadi partai tidak berurusan transaksi dengan nilai bayar,” tegasnya.
Begitu besar biaya survei, Jaminkah Partai Golkar mengeluarkan SK Calon Bupati kepada Yeremias Ronaldy Sunur
Untuk mendapatkan Tiket Pilkada berupa SK Partai kepada bakal calon Bupati, Piter Bala mengatakan,” itu adalah kewenangan Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, sementara DPD Kabupaten tidak punya kewenangan, Karena hasil survei penilaian popularitas dan kredibilitas bakal calon Bupati tersebut hanya Lembaga survei dan bakal calon yang tahu,. Intinya soal mendapatkan SK calon Bupati itu kewenangan mutlak Dewan Pimpinan Pusat,” terangnya.
“Diketahui bahwa, kata Piter, Lembaga survei Charca Politika dan juga LSI adalah Lembaga survei kredibel dan teruji, salah satunya pemilu Presiden menyebutkan bahwa calon presiden Prabowo Subianto menang satu putaran,” pungkasnya.
” Untuk pilkada Lembata, Lembaga survei melakukan tiga kali tahapan survey yang rencananya dilaksanakan awal bulan mei, akhir bulan Juli dan setelah penetapan calon,” tutur Piter. ( Ahmad )