Si Propam Polres Asahan Lakukan Pengawasan Protokol Kesehatan Terhadap Pelayanan Publik di Mako

*Si Propam Polres Asahan Lakukan Pengawasan Protokol Kesehatan Terhadap Pelayanan Publik di Mako*

Asahan|| Mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Personel Si Propam Polres Asahan melaksanakan pengawasan terhadap personil dan masyarakat saat memasuki Mako Polres Asahan, Rabu (27/7/2022).

Dalam hal ini terdapat beberapa ruangan yang dilakukan pengawasan seperti pelayanan publik di Polres Asahan dengan diantaranya Ruangan SPKT, Pos Pelayanan, Ruangan SKCK, Ruangan SIM, Ruangan Satreskrim, Ruangan Satres Narkoba.

Kasi Propam Polres Asahan AKP E.R Ginting SH MH mengatakan kegiatan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid – 19 dilingkungan Polres Asahan.

“Kepada personel dan masyarakat yang hendak memasuki Mako Polres Asahan diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan,”kata AKP E.R Ginting SH MH.

Kasi Propram berharap dengan kegiatan tersebut dapat mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan Polres Asahan, serta menjaga masyarakat yang membutuhkan pelayanan agar mendapatkan pelayanan dengan mengedepankan protokol kesehatan.

“Kepada anggota Polisi Polres Asahan diingatkan harus selalu mengenakan masker dalam bertugas dan jangan sampai ada anggota di lapangan tidak menggunakan masker, polisi harus bisa memberikan contoh masyarakat pada masa pandemi Covid-19 ini,” pungkasnya.
(Feri-Asahan-red)

Pos terkait