SMAN 1 Barumun Laksanakan Lomba Karya Dari Barang Bekas

Media Humas Polri || Padang Lawas

Barang bekas yang selama ini hanya menjadi onggokan sampah yang bisa menimbulkan masalah kesehat dikarenakan adanya bau tidak sedap akibat bercampur dengan sisa makanan dan minuman.

Bacaan Lainnya

Menyikapi permasalahan sampah yang menjadi ancaman kesehatan tersebut, kepala sekolah SMAN 1 Barumun melakukan inovatif, dari sampah yang berbau menjadi sebuah karya yang bermutu.

Untuk merubah sampah yang berbau, menjadi karya yang bermutu SMN1 Barumun melaksanakan sebuah kegiatan perlombaan dengan tema “BARANG BEKAS NILAI BERKELAS”

Perlombaan karya yang bersumber dari barang barang bekas tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu (16/09/2023), dihalaman SMAN 1 Barumun Padang Lawas.

Perlombaan karya seni dari barang bekas tersebut di ikuti oleh siswa-i, mulai dari kls X kls Xl. dan kls Xll dan berkelompok, perlombaan tersebut dibuka langsung oleh Kepala sekolah.

Tahapan demi tahapan perlombaan pun telah dilaksanakan, sehingga sampai dengan penilaian dan pengambilan keputusan siapa yang behak mejadi Pemenang dari lomba karya tersebut.

Dari hasil keputusan Dewan Juri yang mendapat juara 1 adalah mia 3 Nurhidaya, Pinta, Nizla dan juara 2 mia 1 Afgan, Darwin, Martha Yuda dan juara 3 iis atas nama Devi, Fitrah dan Kirania.

Selain lomba karya barang bekas, dihari yang sama juga dilaksanakan Perlombaan Pop song khusus bagi para pendik yang ada dilingkungan SMA1 Barumun, dan dimenangkan oleh Beni Parero sebagai juara 3, Riris Duma Sari juara 2 dan Risla Aprilia aegai juara 1 sengan nilai 270.

Sampah yang biasa menimbulkan masalah bagi kesehatan ini, sebenarnya selain bisa menggannggu kesehatan jika tidak dikelola dengan baik, begitu jugga sebalik nya jika kita bisa mengkelola dengan baik akan bisa menjadikan sebuh karya yang bermutu tinggi dan menjadikan penghasilan kata “Kepala SMN 1 Barumun Kabupaten Padang lawas Ihsanul Nasir Hasibuan”kepada Media Humas Polri.

“Ihsanul juga mengatakan, hal seperti ini akan terus kita laksanakan, agar siswa-i di SMAN 1 ini bisa mengerti dan memanfaatkan sampah, karna sampah juga jika dikelola dengan baik bisa menghasilkan uang”.ungkap nya.(Mahyudin)

 

Pos terkait