Sosok Pria, Pilihan Masyarakat Untuk Balon Kades Kalijati Timur, Di Tahun 2024 / 2025
MHP || Jabar Subang
Kabupaten Subang Provinsi jawa Barat akan segara melaksanakan pemilihan kepala desa yang rencananya digelar Tahun 2024 atau 2025. salah satu diantaranya adalah Desa Kalijati Timur Kecamatan Kalijati.
Sebelum pesta demokrasi itu diselenggarakan, masyarakat desa Kalijati timur akhirnya menyinggung sosok balon yang dianggap layak memimpin Desa mereka, dan salah satu sosok yang digadang gadang dan akan maju dalam pemilihan Kepala Desa, berasal dari putra daerah asli yang bernama IPTU. Dede Kusyani,
Orang yang akrab di sapa Kang Dede ini, Anggota Polri yang bertugas di Polres Subang, lahir dan besar di Desa Kalijati Timur, selama ini dikenal sebagai sosok yang ramah, gigih, dan mandiri, saat ditanya tentang pencalonan dirinya sebagai salah satu Balon Kepala Desa, kang Dede menyatakan siap dan bersedia untuk ikut berkompetisi dalam pilkades tersebut.
” Dengan dukungan warga Desa Kalijati timur, saya siap dan ikut menjadi salah satu balon dan akan berkompetisi di pemilihan kepala desa yang rencananya digelar pada Tahun 2024/2025. mendatang,” tuturnya, Rabu (22/02/2023).
Lanjut pria yang akrab di sapa kang DEDE tersebut mengatakan Kalau ia hanya ingin melakukan perubahan di Desa kelahirannya sesuai Visi dan Misi saya, niat saya tulus ingin melakukan perubahan di banyak hal terutama pada sistem pelayanan bagi masyarakat sehingga nantinya semua urusan warga akan mudah begitu juga dengan insfratruktur di Desa yang kucintai ini.
Balon kepala desa ini, bahkan ketika berbicara tentang perubahan mengatakan,” bahwa perubahan yang dimaksud, adalah perubahan ke arah positif dan sebenarnya saya ingin banyak berbicara tapi itu belum waktunya, ada masanya kita bicara dengan warga termasuk membicarakan sistem pembangunan dengan dana desa sehingga dapat sesuai dengan kebutuhan warga kita masing-masing kedepannya,” Ucap pria suami dari satu istri, seraya memohon doa nya.
( Darya Mhp )