Media Humas Polri // Lembata
Kepala Kepolisian Resor Lembata, Ajun Komisaris Besar Polisi, Dr. Vivick Tjangkung menerima penghargaan dari Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lembata. Penghargaan ini diberikan dalam acara Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lembata yang bertempat di Ballroom Olimpic pada Senin ( 22/4/2024) pukul 20.00 WITA.
Penghargaan ini diberikan atas peran aktif segenap jajaran Polres Lembata dalam mengawal dan mengamankan rangkaian Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024 yang berlangsung dengan aman, tertib dan lancar.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Segenap Jajaran Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lembata, Penghargaan serupa juga diberikan kepada Jajaran Forkompinda Kabupaten Lembata yakni ; Penjabat Bupati Lembata yang di wakili oleh Asisten I Setda Lembata, Irenius Sucadi, Ketua Pengadilan Negeri Lembata, Dandim 1624 Flores Timur ya diwakili oleh Pabung Kodim Perwakilan Lembata, Letnan Satu Lodovikus T. Bataona, Kepala PLN UPL Cabang Lembata, ketua DPRD Kabupaten Lembata, Petrus Gero.Sementara Kajari Lembata dan Ketua Bawaslu Kabupaten Lembata berhalangan hadir sehingga penghargaan bergengsi tersebut tidak diberikan dalam acara tersebut.
“Penghargaan ini sebagai tanda terima kasih kami atas sinergitas dalam pelaksanaan tahapan Pemilu serentak 2024 sehingga mewujudkan pelaksanaan pemilu yang aman dan sukses,”Ketua KPU Kabupaten Lembata, Herman Tadon dalam sambutannya.
Kemudian Ditambahkannya, “penghargaan tersebut memang layak diberikan kepada Kapolres Lembata dan juga jajaran Forkompinda lainnya karena telah bersinergi aktif dengan pihak KPU selama tahapan Pemilu 2024 berlangsung,” ujar Herman Tadon.
“Kesuksesan rangkaian Pemilu 20024 tak terlepas dari peran berbagai pihak termasuk kepolisian Resor Lembata, dan jajaran Forkopimda, oleh sebab itu layak diberikan penghargaan,” pungkas Herman. ( Ahmad M )