Sukseskan WSBK dan G20 Bali,Petugas Gabungan TNI-Polri Gelar Pemeriksaan di Pelabuhan Poto Tano
Media Humas Polri || Sumbawa Barat
Apel gabungan TNI dan Polri dalam rangka cipta kondisi (Cipkon) guna untuk mensukseskan World Superbike (WSBK ) Mandalika 2022 dan menjelang pelaksanaan G20 di Provinsi Bali. Bertempat di pelabuhan laut Tano pada selasa 8 November 2022.
” Polres Sumbawa Barat sebagai penyangga pelaksanaan WSBK dan G20 di Bali,maka apel gabungan dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Iwan Sugianto SH dan di dampingi Pasi Ops Kodim 1628 / SB KAPTEN Inf Fahmi ” kata Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S.IK.M.IP melalui Kasi Humas IPDA Eddy Soebandi, S.Sos
Eddy mengatakan,kegiatan apel kesiapan dilaksanakan dalam rangka pengamanan imbangan kegiatan WSBK di Mandalika Lombok tengah dan G20 di Provinsi Bali,diharapkan seluruh anggota melaksanakan tugas dilapangan mengedepankan bersikap yang humanis.
” Dalam kegiatan pengamanan yang harus di antisipasi adalah benda – benda berbahaya seperti senjata api, senjata tajam,bahan peledak dan Narkoba.Yang bisa menimbulkan gangguan kamtibmas ” jelasnya
Kemudian,apel kesiapan berakhir pukul 09.50 WITA, dilanjutkan dengan peneriksaan kendaraan, memberikan himbauan proses dan kegiatan vaksinasi kepada masyarakat yang akan menyebrang ke Pulau Lombok.Selama kegiatan ini berlangsung berjalan dengan aman dan lancar.
Perlu diketahui dalam Apel tersebut dan pemeriksaan dihadiri oleh Pasi Ops Kodim 1628 / SB KAPTEN Inf Fahmi. Kabag Ops Polres Sumbawa Barat KOMPOL Iwan Sugianto, SH.Danramil Poto Tano KAPTEN Inf Syafi’i.Kapolsek Poto Tano IPTU Susanto.Kapolsek KP3 Tano IPTU Nurlana.Personil TNI Polri dan Perhubungan sebanyak 30 orang.
(R.Taka-Mhp)