Tanggap Cepat Laporan Sopir Sat Lantas dan Polsek Mandiangin datangi TKP

Sarolangun // Media Humas Polri

Terjadi kemacetan panjang di jalan lintas Sarolangun – Tembesi, Rabu malam 23/4 2023 sekitar pukul 19.00 Wib tepatnya di Desa Bukit Peranginan Kecamatan Mandiangin. adanya laporan tersebut Personil Satuan Lalu Lintas yang sedang berjaga di perbatasan bersama anggota Polsek Mandiangin langsung kelokasi titik macet, benar saja, macet panjang tidak terelakan, titik macet berada di tanjakan Desa bukit peranginan dikarenakan yang diakibatkan dari truk membawa cangkang yang mengalami pecah ban.

Bacaan Lainnya

Sesampainya di lokasi macet, Personil Sat lantas dan Personil Polsek yang dipimpin langsung Kapolsek Iptu Wahyu Seno Jatmiko, SH, MH, langsung melakukan pengaturan guna mengurai kemacetan, dilakukan buka tutup arus lalu lintas secara bergantian dari arah Sarolangun dan dari arah Jambi, alhasil lalulintas pun kembali normal.

Kapolsek Mandiangin Iptu Wahyu Seno Jatmiko, SH, MH mengatakatan bahwa kejadian tersebut diketahui dari laporan supir yang melintasi Polsek Mandiangin, sehingga pihaknya segera ke tempat terjadinya kemacetan untuk mengatur atus lalu lintas sehingga kembali Normal.
“Ada Supir yang memberitahu personil bahwa ada macet panjang di Tanjakan Desa Bukit Peranginan, langsung saya bersama personil Polsek bergerak cepat bersama Sat Lantas yang saat itu juga bergerak dari Batas, Alhamdulillah kemacetan dapat terurai, membutuhkan waktu kurang lebih satu jam, mobil yang mengalami pecah ban sudah diperbaiki dan arus lalu lintas kembali normal” Tutupnya. (Masri Syah)

Pos terkait