Tatap Muka dengan Personel Satres Narkoba Kapolres Asahan Sampaikan Atensi Pimpinan

*Tatap Muka dengan Personel Satres Narkoba | Kapolres Asahan Sampaikan Atensi Pimpinan*

Asahan || mediahumaspolri.com

Bacaan Lainnya

Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH bertatap muka dengan Personel Sat Narkoba Polres Asahan di Aula Wira Satya, Rabu (24/8/2022).

Hadir pada kegiatan tersebut Kasat Narkoba AKP Nasri Ginting, KBO Sat Narkoba Iptu Doli S Nababan SH, Kanit Sat Narkoba, Kaurmin Sat Narkoba serta Personil Sat Narkoba.

Pada pertemuan tersebut Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH memberikan beberapa perhatian dan penekanan berkaitan atensi Pimpinan salah satunya jangan main main dengan Narkoba.

“Diminta rekan rekan Penyidik dan Penyelidik Sat Narkoba yang utama jangan kita terlibat baik pemakai, kurir, pengedar ataupun Bandar Narkoba begitu juga dalam mengungkap dan menangani Perkara Narkoba jangan sekali kali kita menjual, mengambil maupun mengurangi dan menggelapkan barang bukti serta mengatur Pasal dari Bandar menjadi Pemakai mapun yang lainnya,”ucap Kapolres AKBP Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH.

Kemudian sehubungan dengan situasi Kamtibmas belakangan ini, Kapolres meminta kepada rekan rekan Sat Narkoba dalam hal melakukan tindakan Kepolisian tetap jaga nama baik Polri yang mana dipundak rekan rekanlah yang dapat meningkatkan Citra Polri ditengah tengah masyarakat.

“Rekan rekan sebagai _Core business_ dengan cara melakukan pengungkapan pengungkapan dan penangkapan penangkapan terhadap penyalagunaan Narkoba sesuai SOP dan tidak Arogan dimana semua mata banyak mengawasi Polri dan banyak yang tidak suka dengan Polri,”ucapnya.

Kapolres juga meminta kepada kepada Kasat, KBO, Kanit Sat Narkoba agar tetap melakukan Waskat kepada anggotanya dan dalam penggunaan anggaran betul betul digunakan untuk kebutuhan Lidik dan Sidik kemudian dalam pelaksanaan tugas agar sesuai SOP.

“Dikarenakan kita tidak ada yang hebat dimana kita butuh orang lain oleh karena itu tetap solid dan gelorakan pengungkapan pengungkapan serta hindari pelanggaran kemudian pikirkan diri anda dan keluarga dimana apabila kita bermasalah keluarga yang merasakannya,”sebutnya.

Diakhir arahannya Kapolres Asahan, menghimbau seluruh personel Sat Narkoba untuk kembali kejalan yang benar dimana hal hal yang belum baik diluruskan dan tetap merah putih kemudian apabila sudah diingatkan namun tetap melakukan pelanggaran dan coba coba ikut dalam jaringan Narkoba jangan salahkan Pimpinan dan Institusi.

“Oleh karena itu agar hati hati jangan mencederai Pekerjaan yang telah baik kita laksanakan menjadi tercoreng karena perbutan kita sendiri dan harapan saya kepada personel laksanakan tugas lebih baik lagi dengan pengungkapan pengungkapan yang penomenal dan tidak ada personel kita di Polres Asahan yang melakukan Pelanggaran,”tutup Kapolres.
(Feri-Asahan-red)

Pos terkait