Terjadinya Keributan Antar Warga Yang Mengakibatkan 5 Buah Unit Rumah Terbakar Di Kampung Watu Kahale Desa Kodi

Terjadinya Keributan Antar Warga Yang Mengakibatkan 5 Buah Unit Rumah Terbakar Di Kampung Watu Kahale Desa Kodi

Media Humas Polri || SBD NTT

Bacaan Lainnya

Pada hari Sabtu 20 Agustus 2022 pukul 14.30 Wita bertempat di kampung watu Khale desa kori kec.kodi Utara kabupaten Sumba barat daya telah terjadi keributan antar kampung yang Mengakibatkan Pembakaran Pada 5 buah unit Rumah Milik Warga.

Adapun Kronologi Kejadian adalah”Kejadian diawali dengan kedatangan Pelaku berinisial R.R.H umur 37 tahun
katolik,tani,kampung Leneng desa Kori, kec kodi Utara, ke Kampung Watu Kahale dan menegur Korban berinisial K.R.M K terkait dengan pencurian seng lapak jualan di Pasar Kori yang diduga dilakukan oleh Warga Kampung Watukahale.

Selanjutnya K.R.M tidak terima dan bertengkar dengan R.R.H,yang mengakibatkan R.R.H terkena panah dibagian pinggang kiri belakang.

Informasi bahwa R.R.H terkena panah,didengar oleh keluarganya,sehingga Warga Kampung Lenang Ds Nanggamutu dan rombongan keluarga yang berjumlah ± 20 orang langsung mendatangi Kampung Watu Kahale.

Rombongan Warga Kampung Leneng Desa Nanggamutu lalu mengeluarkan kata kotor denga makian,lalu bersama-bersama langsung membakar 5 ( Lima ) unit rumah yang berada dalam Kampung Watu Kahale Desa Kori Kec.Kodi Utara.

Langkah yang di ambil terkait kejadian tersebut,melaporkan kejadian tersebut kepada komando atas.Banbisa bersama pihak kepolisian Mendatangi TKP dan menghimbau kepada warga agar tidak terjadi aksi balas Dendam.

Menyerahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib untuk menangkap pelaku pembakaran Rumah.Untuk Pelaku keributan sebagian sudah diamankan oleh pihak kepolisian dan sebagian melarikan diri .

*Kerugian*
Kerugian Personil
1.R.N.H umur 37 tahun
Agama katolik,pekerjaan tani,alamat kampung Leneng desa Kori,kec.kodi Utara
Luka kena panah bagian punggung kiri.Material
5 buah unit Rumah habis terbakar.

Situasi sampai saat ini masih aman dan pihak aparat masih di lokasi kejadian.Permasalahan sudah di tangani pihak kepolisian Polsek Kori dan Masih sedang dalam penyidikan.Tidak menutup kemungkinan adanya aksi balas dendam dari keluarga korban yang rumahnya terbakar.(ONGK)(Mrth/MHP)

Pos terkait