Tim BPK RI Laksanakan Pemeriksaan Interim Di Koarmada II
Surabaya. Media Humas Polri;TNI AL. Koarmada II, Surabaya 15 November 2021.
Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnurwanto., S.H., M.A.P., M.Tr (Han)., menerima kunjungan Tim BPK RI yang dipimpin oleh Ahmad Adjam R Sempurna Djaya, S.H., L.L.M. ,CFrA., selaku Wakil Penanggungjawab II di Lounge Majapahit, Mako Koarmada II, Ujung, Surabaya pada Senin (15/11).
Kedatangan Tim BPK RI yang berjumlah 12 orang di Surabaya ini dalam rangka melaksanakan pemeriksaan interim di Kotama atau Satuan Kerja TNI AL wilayah Surabaya. Ada empat bidang yang akan menjadi fokus pemeriksaan Tim BPK RI, yakni Pemeriksaan Interim atas Laporan Keuangan (LK) Kemhan dan TNI, Pemeriksaan Terinci Kinerja atas Pemenuhan Alutsista, Pemeriksaan Terinci Kinerja atas Keamanan dan Pertahanan Siber, serta Pemeriksaan atas Selisih TKTM antara Baranahan Kemhan dengan Satuan Kerja terkait.
Pada kesempatan tersebut Pangkoarmada II yang didampingi para Pejabat Utama Koarmada II, mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada tim. Melalui kunjungan ini Pangkoarmada II berharap dapat meningkatkan hubungan kerja sekaligus menjadi sarana evaluasi kinerja Koarmada II.
“Lewat kunjungan ini diharapkan mampu meningkatkan hubungan kerja sama yang telah terjalin dan terjaga baik selama ini antara Koarmada II dengan BPK RI, sekaligus menjadi sarana evaluasi atas kinerja Koarmada II. Sehingga kedepan Koarmada II bertambah maju,” terang Laksda Iwan-sapaan karib Pangkoarmada II.
Senada dengan Laksda Iwan, Ahmad Adjam mewakili seluruh anggota TimBPK RI juga menyatakan rasa terima kasih dan bangga atas sambutan hangat yang mereka terima di Koarmada II. Ia menyampaikan maksud kedatangannya tersebut adalah dalam rangka silahturahmi dan melakukan pemeriksaan di Kotama/Satker TNI AL Wilayah Surabaya. Diantaranya di Kodiklatal, Lantamal V, Dopusbektim, Akademi Angkatan Laut (AAL), Sekolah Tinggi Teknik Angkatan Laut (STTAL), RSPAL Dr. Ramelan, Pasmar 2 serta Puspenerbal Juanda.
Sementara itu turut hadir mendampingi Pangkoarmada II yakni Kepala Staf Koarmada II, Inspektorat Koarmada II,serta para Asisten Pangkoarmada II. Pertukaran cenderamata serta foto bersama menjadi penutup silaturahmi Tim BPK RI dengan Pangkoarmada II, karena selanjutnya tim segera melaksanakan pendalaman materi. (Yanto)