Tim Koalisi Pemenangan Paslon SDM Di Kecamatan Singingi Dikukuhkan
Media Humas Polri|| Kuansing
Gerakan Tim Koalisi pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) Suhardiman Amby – Mukhlisin disingkat dengan SDM terus merambah ke seluruh pelosok Kecamatan di Kuansing.
Kali ini, Tim Koalisi pemenangan Pasangan SDM di Kecamatan Singingi segera terbentuk. Ketua Tim Koalisi pasangan SDM H Juprizal,SE.M.Si kepada wartawan mengatakan targetnya dalam bulan ini September 2024 seluruh Tim Koalisi pemenangan pasangan SDM di tingkat kecamatan, desa dan kelurahan segera akan terbentuk.
” Iya, target kita, bulan ini seluruh tim koalisi pemenangan pasangan calon Bupati dan wakil Bupati SDM tingkat kecamatan, desa dan kelurahan segera terbentuk. Hari ini, saya selaku Ketua tim Koalisi akan mengukuhkan tim koalisi pemenangan Paslon SDM di Kecamatan Singingi,” ujar H Juprizal, SE MSi PJs Ketua DPRD Kuansing dari partai Gerindra.
Menurut Juprizal, saat ini Tim Koalisi pemenangan SDM di tingkat Kecamatan sedang menunggu jadwal pengukuhan. Tim Koalisi Pemenangan SDM di tingkat Kecamatan sudah rata – rata sudah disusun, saat ini tinggal menunggu jadwal pengukuhan. Kita sudah susun jadwal pengukuhan Tim Koalisi pemenangan SDM ini di setiap Kecamatan.
” Iya, target kita akhir bulan ini, seluruh tim koalisi pemenangan SDM tingkat desa, kelurahan, dan Kecamatan akan terbentuk, kita akan gesah dan susun tim secara bijaksana,” ungkap Juprizal.
Dijelaskan Juprizal, untuk Kecamatan Singingi dibagi menjadi dua tim koalisi pemenangan yakni Singingi atas dan Singingi bawah. Wilayah Singingi atas langsung di koordinir oleh anggota DPRD Kuansing dari partai PKB Desi Guswita, sedangkan koordinator tim Koalisi wilayah Singingi bawah di koordinir oleh Lukmen Hadi.
Desi Guswita anggota DPRD Kuansing dari partai PKB sekaligus Koordinator tim pemenangan wilayah Singingi atas menyatakan siap bekerja keras dan berjuang memenangkan Paslon SDM, dengan merangkul seluruh elemen di wilayah eks trans Singingi atas. Begitu juga Lukmen Hadi, ia menyatakan SDM wajib menang di Kecamatan Singingi.
” Saya siap memenangkan Palon SDM di wilayah kecamatan Singingi khususnya Singingi bagian atas,” kata Desi Guswita saat pengukuhan Tim di Kecamatan Singingi Selasa (10/9/2024) siang.
Turut hadir dalam acara pengukuhan Tim Koalisi pemenangan SDM Selaku ketua Tim Koalisi Juprizal, SE M.Si, Zulhendri Nazarudin, S.PWk. M.Si anggota DPRD provinsi Riau fraksi Gerindra, Samsuarman, anggota DPRD Kuansing yang baru saja di Lantik dari fraksi Gerindra, Fedrios Gusni anggota DPRD Kuansing dari partai Demokrat, Desi Guswita anggota DPRD Kuansing dari PKB, serta seluruh tim koalisi kecamatan Singingi.(Syafrinal)