Tim Wasev Nilai Progres TMMD ke-121 Kodim 1008 Tabalong Sangat Baik

Media Humas Polri//Tabalong

Tiga unit rehab rumah tidak layak huni (RTLH) dan mandi cuci kakus (MCK) sudah selesai dikerjakan dengan persentase 63% papar Dansatgas TMMD ke-121 Kodim 1008/Tabalong Letkol Inf Budi Galih, SAP., MIP, Rabu kemarin (11/08/24)

Bacaan Lainnya

Paparan disampaikan Dansatgas didepan Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dan Forkopimda Tabalong.

Tim Wasev dari Mabesad datang ke Kodim 1008/Tabalong bertujuan untuk menyoroti progres pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa di Desa Kasiau Raya.

Memastikan sasaran fisik berjalan sebagaimana laporan yang disampaikan, Tim Wasev tinjau langsung sasaran rumah yang dikerjakan, Rumah Rizky Maulana salah satunya.

Dalam kesempatan ini Ketua Tim Wasev Mayjen TNI Jonathan Binsar Parluhutan berkomunikasi langsung dengan Rizky Maulana.

“Jadi selama rumah ini direhab pian tinggal dimana?” Kata Mayjen TNI Jonathan Binsar bertanya dengan bahasa daerah Banjar.

Dijelaskan Rizky, sementara pekerjaan rehab rumah, ia dan keluarga tinggal dirumah Ibunya yang tidak jauh dari rumahnya.

Untuk diketahui, Rizky adalah warga Desa Kasiau Raya, sehari-hari bekerja sebagai buruh sadap karet, ia sudah memiliki istri dan seorang anak.

Sementara itu, dari hasil peninjauan, Ketua Tim Wasev Mayjen TNI Jonathan Binsar optimis pekerjaan dapat diselesaikan sebelum penutupan.

“Progresnya sangat baik, jadi saya percaya nanti pada saat penutupan semuan sasaran bisa selesai 100 persen” Nilainya.

Pos terkait