TNI POLRI PATROLI GABUNGAN DALAM RANGKA MENCIPTAKAN SITUASI KANTIMAS YANG KONDUSIF PADA MALAM PERGANTIAN TAHUN BARU 2022 KEC.TELUK BAYAR KABUPATEN BERAU

TNI POLRI PATROLI GABUNGAN DALAM RANGKA MENCIPTAKAN SITUASI KANTIMAS YANG KONDUSIF PADA MALAM PERGANTIAN TAHUN BARU 2022 KEC.TELUK BAYAR KABUPATEN BERAU

Media Humas Polri Berau kaltim Polsek Teluk Bayur melakukan patroli gabungan skala besar dalam rangka menciptakan situ FCasi Kamtibmas yang kondusif pada malam pergantian tahun baru 2022 diwilayah kecamatan Teluk Bayur pada hari Jum’at tanggal 31 Desember 2021 mulai pukul 21.00 Wita, demi menciptakan rasa aman dimasyarakat.

Bacaan Lainnya

Adapun pelaksanaan giat yaitu mengadakan kegiatan Patroli Gabungan Skala Besar pergantian Malam Tahun Baru 2022 Wilayah kecamatan Teluk Bayur dipimpin oleh Kapolsek Teluk Bayur IPTU. Kasiyono, SH. dan diikuti oleh Kasi Tramtib kecamatan Teluk Bayur Haviliansyah Kemudian Lurah Rinding Misrin, M.Pd, Lurah Teluk Bayur Syahroni. S.Ip. dan diikuti oleh Personil Polsek Teluk Bayur sebanyak 10 Perserta kemudian Personil Koramil 0902-04/Trd sebanyak 3 Perserta dan diikuti Personil Pol PP / Tramtib kec. Teluk Bayur sebanyak 3 Perserta dan ada juga Personil PMK Teluk Bayur sebanyak 3 Perserta, ungkapnya, semua Tim Patroli bekerjasama dalam meningkatkan pengawasan pada pergantian Tahun Baru 2022 di wilayah Kecamatan Teluk bayur dan sekitarnya.

Untuk. Kendaraan yang digunakan oleh Tim Patroli Gabungan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas telah siapkan beberapa kendaraan dari Polsek Teluk Bayur, kendaraan dari PMK BPBD kecamatan Teluk Bayur dan kendaraan Ambulance dalam mendukung kegiatan Patroli gabungan untuk menciptakan rasa aman dimasyarakat pada pergantian Tahun Baru 2022
Untuk Route yg dilalui Tim gabungan Patroli dimulai dari Kantor Camat Teluk Bayur jl. Kamar Bola – jl. Pasar Batu – jl. Sungai Kuyang – jl. Gunung Mas – jl. Kampung Baru – jl. Kampung Menado – jl. Kandang Muntik – jl. Abu abu – Simpang 3 Adi Beringin – jl. Silo – jl. Marsma Iswahyudi – Tepian Kalimarau – jl. Kalimarau – jl. Ring Road depan Bandara – jl. Raja Alam 1 – Simpang 4 KM 5 – jl. Harm. Ayoeb – Pasar Sanggam Adji Dilayas – jl. Elang kembali ke Kantor Camat Teluk Bayur.
Untuk situasi disetiap route tidak ada ditemukan tempat kerumunan warga pada saat pergantian Tahun Baru, kemudia tidak ditemukan konvoi kendaraan warga dan balapan liar.
Tim Patroli Gabungan yang dipimpin oleh Kapolsek Teluk Bayur Iptu Kasiyono, SH beserta Tim Koramil dan jajaran yang lain ikut mengecek THM Grand Orintal Cafe ,Ardisa Cafe dan Paradise Cafe tidak ditemukan beraktivitas pada malam pergantian tahun baru 2022, pungkasnya ke media.
Tim Patroli gabungan memberikan himbauan kepada warga dengan menggunakan sound system speaker agar dalam menyambut malam pergantian Tahun Baru 2022 berada di rumah saja, kemudia untuk pemuda agar tidak melakukan pawai atau konvoi dan balapan liar dan jangan mengkonsumsi miras serta jangan lupa menerapkan 6 M untuk menjaga Kabupaten Berau tetap zona hijau dalam penyebaran covid 19.

Pada pkl. 22.30 Wita giat Patroli Gabungan Skala Besar pergantian Malam Tahun Baru 2022 Wilayah kecamatan Teluk Bayur selesai dilaksanakan dalam Situasi Aman dan tertib, tegasnya.

Tim Patroli Gabungan yang dilaksanakan pada malam Tahun Baru sangat dirasakan oleh warga Kecamatan Teluk Bayur dan sekitarnya. Warga sangat berterima kasih kepada Tim Patroli Gabungan yang dipimpin oleh Kapolsek Teluk Bayur Iptu Kasiyono,SH.

tandasnya, Burhan syarifuddin Media Humas polri Melaporkan Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Pos terkait