Tripika Tamalanrea Pantau Langsung Giat Vaksinasi 100 RT 100 Persen Tiap Hari

Tripika Tamalanrea Pantau Langsung Giat Vaksinasi 100 RT 100 Persen Tiap Hari

MAKASSAR – Mediahumaspolri.comTripika Tamalanrea meninjau langsung pelaksanaan program vaksinasi gerakan 100 RT 1 hari 100 persen yang digelar di wilayah Kecamatan Tamalanrea , Sabtu (23/10/2021)

Bacaan Lainnya

Seperti yang nampak terpantau kamera awak media, Kapolsek Tamalanrea AKP Muhammadi Mukhtari, SH, S.IK Camat Tamalanrea Muhammad Reza, Kanit Binmas Iptu Yohanis Sampe, Panit Binmas Iptu Muh Darwis, dan unsur Tiga Pilar kelurahan memantau pelaksanaan vaksinasi di Posko recover kelurahan Tamalanrea, Buntusu dan Tamalanrea Indah

AKP Muhammadi Mukhtari mengatakan, sebagai wujud dukungan atas pelaksanaan Vaksinasi massal ini, Kami bersama unsur Tripika memantau langsung pelaksanaannya agar dapat berjalan dengan aman lancar, ujarnya

“Konsep Program vaksinasi 100 RT 1 hari 100 persen ini adalah dengan mengundang warga melalui undangan khusus dan di harapkan hadir sesuai waktu dan juga tempat yang di cantumkan.

Namun jika ada warga yang belum juga memenuhi undangan maka akan di lakukan pendekatan persuasif.

Untuk di kecamatan Tamalanrea, pelaksanaan vaksinasi 100 RT 1 hari 100 persen terdata ada sekitar 53 titik lokasi pelaksanaan vaksinasi yang terbagi di delapan kelurahan dengan target vaksinasi warga sekitar 7400 orang

AKP Mukhtari menambahkan, kami berharap dengan partisipasi warga masyarakat, maka program vaksinasi ini dapat menuntaskan pelaksanaan vaksin bagi masyarakat di kota Makassar, khususnya di kecamatan Tamalanrea.

“tak lupa pula kami mengimbau warga masyarakat untuk tetap disiplin terapkan protokol kesehatan 5M meski telah divaksin, bersama kita cegah penyebaran virus covid 19, tutup Kapolsek Tamalanrea

(Polsek Tamalanrea, Polrestabes Makassar)

Pewarta / Rudi.T

Pos terkait