Turut Lestarikan Budaya Babinsa Koramil 02/Walakaka Pam Ritual Adat Ula Pokdu

Turut Lestarikan Budaya, Babinsa Koramil 02/Walakaka Pam Ritual Adat Ula Pokdu

Media Humas Polri/SUMBA BARAT NTT

Bacaan Lainnya

Babinsa Desa Waimangoma Kecamatan Wanukaka wilayah tertorial Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat Sertu Gusti Kadek Artha menghadırı sekaligus melakukan pengamanan bersama aparat terkait pelaksanaan upacara ritual adat Ula Pokdu yang di selenggarakan di Lapangan Kadoku Whola Desa Waimangoma Kecamatan Wanukaka Kabupaten Sumba Barat, Rabu (23/11/22)

Prosesi ritual adat Ula Pokdu merupakan acara adat istiadat tradisi yang masih sangat kental dilakukan sebagai bentuk aktualisasi kearifan lokal dan tradisi tahunan di kalangan masyarakat Sumba. Secara tradisional tradisi ini dilaksanakan dalam masyarakat Sumba khususnya bagi yang menganut Kepercayaan (Marapu) sebagai ritual syukur dan menghargai anugerah Sang Pencipta.

Terpisah Danramil 1613-02/Walakaka Kapten Inf Nurhadi mengungkapkan mengapresiasi dan menghormati tradisi adat dan ini yang merupakan kearifan lokal yang harus tetap dijaga dan dilestarikan sebagai adat budaya yang memiliki banyak manfaat bagi warga masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi perayaan ritual adat ini oleh masyarakat yang memberikan manfaat yang besar dan berdampak positif dalam aspek sosial, budaya masyarakat,” Ungkapnya

“Harus tetap dipertahankan dan dilestarikan karena banyak terkandung nilai-nilai budaya luhur yang diwariskan secara turun-temurun, karena budaya sebagai identitas sebuah bangsa,” pungkasnya

(Mrth/MHP)

Pos terkait