Upacara Pembukaan Patroli Terkoordinasi Satgas Pamtas Yonif 645/Gty (TNI AD) dan Unit REJ 4 KAD (TDM) di wilayah Aruk TA. 2022

*Upacara Pembukaan Patroli Terkoordinasi Satgas Pamtas Yonif 645/Gty (TNI AD) dan Unit REJ 4 KAD (TDM) di wilayah Aruk TA. 2022*

Media Humas Polri || Sambas

Bacaan Lainnya

Kepala Staf Korem 121/Alambhana Wanawai Kolonel Czi Rudy Wahjudiono, S.E., M.M. bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) dalam Upacara Pembukaan Patroli Terkoordinasi Satgas Pamtas Yonif 645/Gty (TNI AD) dan Unit REJ 4 KAD (TDM) di wilayah Aruk TA. 2022 dan Dan SSK I Kapten Inf Ikhwan sebagai Komandan Upacara, Kegiatan berlangsung di Pos Gabma Sajingan Satgas Pamtas Yonif 645/Gty Dsn. Aruk Ds. Sebunga Kec. Sajingan Besar Kab. Sambas. Minggu, (21/08/2022).

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-MLY Yonif 645/GTY Letkol Inf Hudallah, S.H. dalam keterangannya langsung pada kegiatan tersebut menyampaikan bahwa Kegiatan Patroli Terkoordinasi ini merupakan hasil dari salah satu pointers pelaksanaan Unit Commander Meeting (UCM) antara TNI AD dan TDM. Pelaksanaan tugas pengamanan perbatasan yang telah dilaksanakan saat ini merupakan operasi terintegrasi antara TNI AD dan TDM yang diwujudkan dalam bentuk kerjasama dan kegiatan bersama yang bertujuan untuk mempermudah komunikasi, koordinasi, dan menghindari terjadinya kesalahfahaman ataupun mencegah terjadinya provokasi yang dapat merugikan antara kedua institusi pelaksana operasi pengaman perbatasan darat RI-Malaysia. Bentuk kerjasama yang telah dilaksanakan antara pasukan kedua negara yang tengah melaksanakan operasi pengamanan perbatasan telah diwujudkan dalam bentuk kegiatan Patroli Terkoordinasi, Kegiatan Karya Bhakti/Jiwa Murni, Olahraga/Sukan, dan kunjungan kerja dari Indonesia yang diwakili Kolakops Korem 121/Alambhana Wanawai dan dari Malaysia diwakili oleh Panglima 3 Briged (TDM). Ujar Dansatgas

Upacara Pembukaan Patkor tersebut dihadiri oleh, Kolonel Czi Rudy Wahjudiono, S.E., M.M. Kasrem 121/Abw, Brigjen Moh. Kamil Bin Haji Abdul Latief Panglima 3 Briged (TDM), Kasiops Kolakops Korem 121/Abw Kolonel Inf. Iwan Purbantoro, Letkol Inf Helmi Ka ILO TNI Kuching Malaysia, Dandim 1208/Smb Letkol Inf Dadang, Letkol Inf Hudallah Dansatgas Pamtas Yonif 645/Gty, Mayor Inf Suradi Danramil 1208-02/Sjk, MMLO Letkol Haizal MMLO Pontianak dan Major Arif MMLO Sintang (TDM), Forkopincam Sajingan Besar, CQIS PLBN Aruk, Bpk. Libertus Tokoh Adat Sajingan Besar, 15 Personel dari Satgas Pamtas Yonif 645/Gty (TNI AD) dan 15 Personel Unit REJ 4 KAD (TDM).

Dalam amanatnya Irup Kasrem 121/Abw mengatakan, Pertama Mengucapkan puji syukur kehadirat Tuhan YME yang telah memberikan kita semua kesehatan sehingga kita semua dapat melaksanakan kegiatan Upacara pembukaan patroli terkordinasi antara Satgas Yonif 645/Gty (TNI AD) dan Unit REJ 4 KAD (TDM), Kedua Kita ketahui bersama bahwa selama dua tahun terakhir ini dunia mengalami Pandemi Covid-19 termasuk di Indonesia dan Malaysia, sehingga banyak mempengaruhi sisi kehidupan termasuk kegiatan Patkor yang selama 2 tahun tidak dilaksanakan. Ketiga Kegiatan Patkor ini selain untuk mengetahui batas-batas wilayah dengan adanya patroli batas negara, juga merupakan wahana untuk meningkatkan ketrampilan dan kemampuan profesionalisme prajurit sekaligus sebagai sarana untuk meningkatkan jalinan persahabatan antar satuan kedua negara, Keempat Dengan dilaksanakannya Patkor ini diharapkan dapat mencegah kerawanan seperti pencegahan terhadap kegiatan illegal logging, illegal mining, human trafiking, pelintas batas ilegal, dan Narkoba, yang kerap memanfaatkan celah yang ada diwilayah perbatasan kedua negara serta berbagai dampak lainya yang timbul di perbatasan yang mungkin dilakukan oleh oknum-oknum masyarakat kedua negara, Kelima Mengucapakan terima kasih dan penghargaan kepada semua pihak yang telah turut serta memberikan dukungan serta bantuannya sehingga patroli bersama di perbatasan ini dapat dilaksanakan dengan baik dan saya menekankan agar patroli dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan tetap memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan baik personel maupun materiil.

Selanjutnya Pengarahan dari Brigjen Moh. Kamil Bin Haji Abdul Latief, Panglima 3 Briged (TDM) kepada seluruh pasukan yang te

Pos terkait