Viral Ugal-Ugalan Di Jalan Raya Pengemudi Angkutan Umum Diamankan Satlantas Polres Salatiga

Viral Ugal-Ugalan Di Jalan Raya, Pengemudi Angkutan Umum Diamankan Satlantas Polres Salatiga

 

Bacaan Lainnya

SALATIGA || media humas polri

 

Sempat viral di jagat maya aksi pengemudi angkutan umum Prona jurusan Salatiga -Suruh yang direkam pengguna jalan dan diunggah ke Instagram langsung ditindaklanjuti Satuan Lalu Lintas Polres Salatiga dengan mengejar sopir angkot yang diduga mengemudi secara ugal-ugalan di jalan Osamaliki Salatiga, Rabu siang, 11/01/2023.

 

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Salatiga AKP Betty Nugroho SH MH, menjelaskan bahwa setelah mengetahui adanya informasi melalui Media Sosial yang mengunggah aksi ugal-ugalan angkutan umum jenis Prona, segera memerintahkan jajarannya untuk melakukan penyisiran guna menemukan kendaraan maupun pengemudi dimaksud.

 

“Gerak cepat petugas di lapangan akhirnya pada Rabu sore, pengemudi berikut kendaraan berhasil kita amankan, selanjutnya kita bawa ke kantor Satlantas Polres Salatiga guna dilakukan tindakan tegas berupa tilang, untuk sementara kendaraan kita amankan sebagai barang bukti” jelas AKBP Betty Nugroho SH MH.

 

Kepada pengemudi inisial MSA warga Mesu Suruh Kab. Semarang setelah kita edukasi selanjutnya membuat surat pernyataan dan menyampaikan permohonan maaf dengan menyatakan kesalahannya serta tidak akan mengulangi perbuatannya lagi.

 

Lebih lanjut Kasat Lantas Polres Salatiga menyampaikan bahwa pihaknya melakukan pengejaran terhadap sopir angkutan umum ini karena sudah dianggap membahayakan keselamatan penumpang maupun pengguna jalan lainnya

 

“Aksi oleng seperti ini sudah sangat membahayakan keselamatan diri dan orang lain sehingga kita laksanakan tindakan tegas”, jelas AKP Betty Nugroho SH MH.

 

Kita berharap dengan adanya kejadian seperti ini menjadi pembelajaran bagi pengemudi dan juga masyarakat lainnya bahwa ketika berkendara kita wajib mematuhi peraturan lalu lintas dan etika berlalu lintas, jadikan keselamatan adalah nomer satu”, pungkas AKP Betty Nugroho SH MH..

 

Pada kesempatan terpisah Kapolres Salatiga mengapresiasi gerak cepat Satuan Lalu Lintas dalam menindaklanjuti keluhan masyarakat sehingga segera dapat menangkap pelaku aksi ugal-ugalan di jalan raya, tindak tegas dan laksanakan penegakan hukum terhadap pelanggar lalu lintas secara berkesinambungan, dengan tetap mengedepankan sikap humanis guna mewujudkan yg Polri Presisi, jelas AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi

 

Kontributor : (Jiyanto dan Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Pos terkait