Wabup Siak Buka MTQ ke XXI Tingkat kabupaten Siak, di Dayun.
Media Humas Polri Siak. WakilBupatSiak Husni Merza membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXI tingkat kabupaten Siak, di tandai dengan memukul Beduk, yang berlangsung, di kampung Merangkai, kecamatan Dayun, senin (13/12/2021) pagi.
Turut hadir dalam acara itu, Ketua DPRD Siak, Ketua TPKK kabupaten Siak, Forkopinda kabupaten Siak, pimpinan OPD, kepala Dinas, kepala Badan, kepala Bagian, para Camat, penghulu dan lurah dilingkungan pemerintah kabupaten Siak.
Wakil Bupati Siak dalam sambutanya mengatakan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ). Sejak diperkenalkan pertama kali tahun 1940, yang kemudian dilembagakan secara nasional oleh Menteri Agama Republik Indonesia yakni KH.Muhammad Dahlan pada tahun 1967, Musabaqah Tilawatil Al-Qur’an bukanlah semata-mata menggaungkan kalam-kalam Ilahi dengan bacaan indah dan suara merdu, namun lebih dari itu, MTQ merupakan ajang mentadabburi Al-Quran, merenungi nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dan mempraktekkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Al-Qur’an sebagai pedoman hidup memberikan petunjuk lengkap terhadap aturan-aturan hidup manusia yang akan dapat menciptakan kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang nyaman bahagia dan sejahtera. Al-Qur’an mewajibkan kepada setiap individu untuk menjaga keselamatan agama, keselamatan dan kesehatan jiwa raga, serta keselamatan keturunan dan harta,”kata dia.
Sejalan dengan fungsi Al-Qur’an bagi kemaslahatan seluruh umat manusia tersebut, sebagaimana tema Musabaqah Tilawatil Al-Qur’an Tingkat Kabupaten Siak tahun ini ialah “Melalui MTQ Kabupaten Siak XXI di Kecamatan Dayun Tahun 2021, Mari Kita Tingkatkan Pengamalan Al-Qur’an dan Ketaqwaan Kepada Allah SWT Agar Dihilangkan Pandemi Covid-19 Di Negeri Istana”.
Lanjutnya, tema tersebut sesuai dengan kondisi yang kita rasakan sekarang, covid-19 belumlah sirna dari bumi tidak terkecuali Negeri Istana Siak Sri Indrapura,bahkan telah ditemukan varian terbaru dari covid-19 yakni Virus Corona B.1.1.529 atau Omicron yang telah terdeteksi di tiga negara tetangga kita (Singapura,Malaysia,dan Australia).
“Kita sebagai umat Islam didalam menghadapi covid-19 ini harusnya berpegang teguh dengan ajaran Islam. Islam adalah agama yang mendorong semua penganutnya untuk mencintai kebersihan sehingga kita sebagai muslim haruslah selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan. Rasulullah juga merupakan orang yang sangat cinta akan kebersihan, sebagaimana Rasulullah Shallalahu Alaihi Wassalam bersabda: “Sesungguhnya Allah SWT itu suci yang menyukai hal-hal yang suci, Dia Maha Bersih yang menyukai kebersihan, Dia Maha Mulia yang menyukai kemuliaan, Dia Maha Indah yang menyukai keindahan, karena itu bersihkanlah tempat-tempatmu.” (HR. Tirmizi). Ini berarti ketika seorang muslim melaksanakan kebersihan baik dalam kehidupan pribadi maupun kehidupan masyarakat itu mewakili keimanan seseorang tersebut.
Islam juga memandang bahwa kesehatan yang secara umum lahir dari kebiasaan hidup bersih, merupakan nikmat yang harus disyukuri oleh manusia,”Terangnya.
Ketua Panitia MTQ ke XXI tingkat kabupaten Siak Budhi Yowono mengatakan MTQ ini ajang
seleksi untuk mencari qori dan qoriah terbaik yang akan mewakili kabupaten Siak ke MTQ tingkat Provinsi, yang di laksanakan tahun 2022.
“MTQ ini akan dilaksanakan selama lima hari dari tanggal 12-16 Desember 2021, di kampung Merangkai kecamatan Dayun. Yang akan mempertandingkan 8 cabang, yang di ikuti 595 peserta, berasal dari 14 kecamatan.
Lanjutnya, seluruh peserta pendaftarannya mengunakan e-mtq pada MTQ ini seluruh peserta di wajibkan swab antigen. Di dalam acara menerapkan protokol kesehatan, menjaga jarak dan memakai masker.
Aprianus Delau